Orang Berotot Lebih Kebal dari Risiko Infeksi Virus Corona, Benarkah?

Bimo Aria Fundrika Suara.Com
Jum'at, 19 Juni 2020 | 15:31 WIB
Orang Berotot Lebih Kebal dari Risiko Infeksi Virus Corona, Benarkah?
Ilustrasi Orang Berotot Lebih Kebal dari Risiko Infeksi Virus Corona, Benarkah? (Pixabay/Pexels)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Badan berotot sering diasosiasikan sebagai tubuh yang sehat. Dengan tubuh yang sehat beberapa orang menyebut bahwa mereka lebih kebal terhadap sejumlah penyakit. Lalu bagaimana dengan virus corona?

Memiliki lebih banyak otot dapat membantu melindungi orang dari infeksi. Demikian seperti dilansir dari Medical Daily.

Sebuah penelitian baru yang menemukan massa otot membantu menjaga fungsi sistem kekebalan tubuh saat melawan penjajah asing yang bisa menyebabkan penyakit.

Temuan itu datang di tengah pandemi Covid-19 yang terutama mempengaruhi orang dengan sistem kekebalan yang lebih lemah.

Baca Juga: Ilmuwan Temukan Tipe C Virus Corona pada Kasus Baru Beijing

Para ahli kesehatan telah mempromosikan pentingnya diet sehat dan aktivitas fisik untuk meningkatkan kemampuan tubuh untuk memblokir penyakit atau mencegah komplikasi serius.

Ilustrasi Orang Berotot Lebih Kebal dari Risiko Infeksi Virus Corona, Benarkah?

Studi yang dipublikasikan dalam jurnal Science Advances, menemukan bahwa jaringan otot memberi perlindungan sel-sel kekebalan ketika melawan infeksi.

Berlindung memberi sel kesempatan untuk menghindari terbakar oleh pertempuran konstan melawan virus dan patogen lainnya.

Selama infeksi, tubuh bergantung pada sel-T untuk mengidentifikasi dan membunuh penjajah asing.

Namun, sel-sel ini juga beresiko kelelahan, yang mengurangi fungsi mereka dan mengarah pada respon imun yang melemah, IFLScience melaporkan Senin.

Baca Juga: Bukan Otot atau Energi, Ke Mana Perginya Berat Badan saat Timbangan Turun?

Berkurangnya fungsi sel-T juga menyebabkan cachexia, suatu kondisi yang melibatkan penurunan berat badan dan berkurangnya massa otot.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI