Jadwal Belajar dari Rumah TVRI Hari Ini, Rabu 3 Juni 2020: Kesehatan Anak

M. Reza Sulaiman Suara.Com
Rabu, 03 Juni 2020 | 06:30 WIB
Jadwal Belajar dari Rumah TVRI Hari Ini, Rabu 3 Juni 2020: Kesehatan Anak
Ilustrasi belajar di rumah. [Antara Foto]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Jadwal Belajar dari Rumah TVRI Hari Ini, Rabu 3 Juni 2020: Kesehatan Anak

Kegiatan belajar mengajar masih dilakukan dari rumah, demi mencegah penyebaran virus Corona Covid-19, meski sejumlah daerah sudah akan menghentikan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB).

Program Belajar dari Rumah yang ditayangkan setiap hari di Stasiun TVRI Nasional merupakan upaya Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemdikbud) dalam membantu terselenggaranya pendidikan bagi semua kalangan kini dihadirkan melalui Program Belajar dari Rumah.

Program belajar dimulai pada pagi hari dengan materi yang dikhususkan untuk tingkatan Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD). Kemudian akan dilanjutkan untuk materi pembelajaran tingkat SD hingga SMA, pada siang hari.

Baca Juga: Pimpinan DPR Minta Kemendikbud-Kominfo Bikin Aplikasi Belajar Bebas Kuota

Berikut jadwal belajar dari rumah di TVRI hari ini, Rabu 3 Juni 2020:

  • 08.00 - 08.30 WIB: PAUD: Jalan Sesama: Ayo Siap-siap!
  • 08.30 - 09.00 WIB: SD kelas 1-3: Petualangan Oki dan Nirmala: Pesta Balon
  • 09.00 - 09.30 WIB: SD kelas 4-6: Museum Nasional
  • 09.30 - 10.00 WIB: SMP: Pembangkit Listrik Tenaga Matahari
  • 10.00 - 10.30 WIB: SMA/SMK: Yoghurt dari Susu Kambing
  • 10.30 - 11.00 WIB: Keluarga Indonesia: Kesehatan Anak

Jadwal ini dapat berubah sewaktu-waktu sesuai kebijakan penyiaran TVRI dan Kemendikbud. Perubahan jadwal akan diinformasikan lebih lanjut.

Bila ingin menonton program Belajar dari Rumah yang ditayangkan TVRI Nasional kalian bisa mengklik link live streamingnya di sini atau klik di sini.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI