Inggris Bersiap New Normal, Seperti ini Aturan Bertamu dan Berkumpul!

Jum'at, 29 Mei 2020 | 09:23 WIB
Inggris Bersiap New Normal, Seperti ini Aturan Bertamu dan Berkumpul!
Ilustrasi berkumpul bersama teman (thinkstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Inggris akan bersiap menjalani kehidupan 'new normal' dengan meminta warganya menyesuaikan diri hidup di tengah pandemi virus corona Covid-19.

Masyarakat diminta harus beradaptasi dengan keadaan sambil menjalankan protokol pencegahan. Sementara pemerintah akan terus melangkah ke tahap lanjutan penanganan pademi virus corona.

Terkait hal tersebut, Perdana Menteri Inggris, Boris Johnson pun mengumumkan bahwa masyarakat sudah diperbolehkan bertamu dan berkumpul dengan syarat mulai awal Juni 2020.

Boris Johnson meminta masyarakat bisa mengadakan perkumpulan dengan jumlah maksimal 6 orang dan semuanya menjalankan protokol kebersihan serta jaga jarak fisik.

Baca Juga: Kotoran Bisa Prediksi Virus Corona Covid-19 Lebih Awal, ini Temuan Peneliti

Selain itu, semua orang yang sehat juga diperbolehkan mengunjungi teman dan keluarganya. Tetapi, pertemuan dan perkumpulan tersebut hanya boleh dilakukan di luar ruangan.

Seseorang boleh saja masuk ke rumah orang lain karena 2 hal, tidak adanya halaman dan hendak menggunakan kamar mandi atau toilet.

Perdana Menteri Inggris Boris Johnson.(kolase foto AFP & instagram @borisjohnsonuk)
Perdana Menteri Inggris Boris Johnson.(kolase foto AFP & instagram @borisjohnsonuk)

Bahkan penggunaan toilet di rumah orang lain pun harus sesuai protokol pencegahan virus corona Covid-19. Seseorang harus memastikan toilet bersih sebelum dan setelah digunakan.

"Jika seseorang pergi ke toilet, penting bagi mereka membersihkan semuanya dan mencuci tangan pakai sabun sampai tuntas," kata Profesor Chris Whitty dikutip dari Mirror.

Meski semua orang diminta beradaptasi dengan kehidupan new normal, tetapi menjaga kebersihan tetap sebuah keharusan di tengah pandemi virus corona Covid-19.

Baca Juga: Waspada Jari Berwarna Merah Keunguan, Bisa Jadi Tanda Virus Corona Covid-19

"Semua orang perlu memahami batasan bertamu dan berkumpul selama new normal. Mereka harus menjaga jarak fisik dengan orang lain, terutama orang tua. Perkumpulan juga maksimum hanya 6 orang," jelas Boris Johnson.

Boris Johnson juga mengingatkan bahwa orang-orang tidak boleh menginap di rumah orang yang dikunjungi, meskipun keluarga. Hal tersebut guna mencegah penularan virus corona Covid-19.

"Semua orang bisa bertemu keluarganya dan mengadakan barberkyu, asalkan tetap menerapkan jarak fisik, mencuci tangan dan jumlahnya tidak melebihi 6 orang," paparnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI