Di Italia, Kematian Covid-19 Terbanyak pada Orang Tua 80 Tahun ke Atas

Rabu, 27 Mei 2020 | 12:13 WIB
Di Italia, Kematian Covid-19 Terbanyak pada Orang Tua 80 Tahun ke Atas
Tekanan emosional yang dirasakan staf medis kerap terlampau berat. [Paolo Miranda/BBC]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Ketika kasus Covid-19 di Amerika juga terjadi pada dewasa muda, di Italia, orang yang sudah tua dengan penyakit penyerta menjadi 'mangsa' paling banyak.

Berdasarkan data dari lembaga kesehatan ISS di negara tersebut, hampir 96% kematian akibat virus corona terjadi pada orang yang memiliki penyakit penyerta.

Mereka juga mendata, rata-rata orang yang meninggal berusia 80 tahun. Data ini diumumkan dalam konferensi pers pada Jumat (22/5/2020) oleh Silvio Brusaferro, kepala ISS.

ISS mencatat, hanya sekitar 30% kasus virus corona yang terjadi pada orang di bawah 50 tahun. Walau beberapa dari mereka yang justru mengabaikan risiko penularan virus.

Baca Juga: Ayah Positif Corona, Khabib Dikabarkan Tolak Tes Covid-19

Petugas medis merawat pasien virus corona di Italia. (Foto: AFP)
Petugas medis merawat pasien virus corona di Italia. (Foto: AFP)

Sedangkan 57% kematian terjadi pada orang berusia di atas 80 tahun.

Laporan mingguan terbaru ISS mencatat, sebanyak 4% dari sampel, termasuk 124 kematian, tidak memiliki patologi sebelumnya.

Dilansir Fox News, penyakit penyerta yang banyak diidap pasien meninggal adalah diabetes, tekanan darah tinggi, serta penyakit jantung.

Angka tersebut kemungkinan masih kurang akurat, lantaran kasus kematian di rumah tidak diuji oleh peneliti.

Hingga kini setidaknya ada 230.555 kasus virus corona yang dikonfirmasi di Italia, dengan jumlah kematian sebanyak 32.955, dan angka kesembuhan mencapai 144.658 pasien.

Baca Juga: Benarkah Penglihatan Kabur Tanda Corona Covid-19? Ini Kata Dokter!

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI