Suara.com - Makanan kaleng sejatinya adalah makanan masak yang diawetkan. Praktis, karena kita hanya tinggal memanaskannya ketika ingin menyantapnya. Mengonsumsi makanan kaleng biasanya jadi solusi saat kita tak punya banyak waktu untuk memasak.
Namun, banyak orang takut mengonsumsi makanan kaleng, lantaran dianggap sebagai makanan awetan dan tak bergizi. Padahal, dilansir dari Healthline, menurut Kayla McDonell, RD, seorang nutrisionis, proses pengwetan dengan pengalengan justru akan menyimpan sebagian besar nutrisi makanan.
Kandungan protein, karbohidrat, dan lemak pada makanan tidak terpengaruh oleh proses pengalengan. Pun sebagian besar mineral dan vitamin yang larut dalam lemak, seperti vitamin A, D, E dan K juga dipertahankan. Itu sebabnya, penelitian menunjukkan bahwa makanan tinggi nutrisi tidak kehilangan nutrisinya setelah dikalengkan.
Tapi, karena proses pengawetan dengan pengalengan biasanya melibatkan panas tinggi, beberapa jenis vitamin yang larut dalam air, seperti vitamin B dan vitamin C memang dapat rusak. Namun kerusakan ini tidak hanya terjadi pada makanan kaleng, karena faktanya vitamin-vitamin ini juga dapat hilang selama proses pemasakan normal akibat suhu tinggi yang digunakan.
Baca Juga: Restoran Cepat Saji Ini Buka Rahasia Soal Menu Favoritnya
Nah, jadi sebenarnya tidak masalah kalau sesekali Anda mengandalkan makanan kaleng sebagai makanan siap saji di rumah. Biasanya, jenis makanan yang dikalengkan adalah buah-buahan, sayuran, kacang-kacangan, sup, daging, dan makanan laut.
Tapi ingat, ada rambu-rambu yang harus diperhatikan. Makanan kaleng rentan tercemar bakteri Clostridium botulinum yang menyebabkan botulisme, sejenis keracunan makanan yang dapat menyebabkan kelumpuhan dan bahkan kematian. Pastikan Anda mengolah makanan kaleng dengan tepat. Begini cara aman mengonsumsi makanan kaleng.
1. Pilih makanan kaleng dengan kondisi fisik baik
Artinya, kondisi fisik kaleng harus masih utuh, tidak gembung, tidak ada karat, bocor, penyok atau luka yang menyebabkan tergoresnya permukaan kaleng.
2. Tiriskan cairan di dalam kaleng sebelum dimasak
Baca Juga: Terungkap! Ini Makanan Cepat Saji Favorit Pangeran Harry dan Meghan Markle
Makanan kaleng umumnya direndam dalam cairan yang mengandung natrium atau gula tinggi yang berfungsi sebagai pengawet. Buang cairan atau kuah dalam makanan kaleng. Anda bisa membuat kuah sendiri dengan bahan-bahan segar untuk mengurangi kadar natrium atau gula dalam makanan.