Tingkatkan Imunitas Tubuh dengan Rutin Minum Air, Begini Caranya

Selasa, 19 Mei 2020 | 11:53 WIB
Tingkatkan Imunitas Tubuh dengan Rutin Minum Air, Begini Caranya
Ilustrasi minum air putih. (Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Jumlah kasus positif Covid-19 semakin meningkat di seluruh dunia. Hal ini membuat kita harus senantiasa waspada dan meningkatkan imunitas tubuh agar terhindar dari paparan virus.

Seperti yang kita sudah tahu, mengonsumsi makanan yang sehat dan bernutrisi merupakan salah satu cara untuk meningkatkan imunitas tubuh, sehingga tubuh mampu melawan infeksi dan virus yang bisa menyerang tubuh.

Tapi tak hanya itu, karena ternyata rutin minum air pun ternyata bisa membantu meningkatkan kekebalan tubuh.

Dikutip dari Times of India, air sangat penting bagi kehidupan. Air dapat mengalir di dalam tubuh, mengantarkan sejumlah nutrisi ke organ-organ dalam, serta membuang racun dan kotoran dari dalam tubuh.

Baca Juga: Jaga Kesehatan Usus Demi Tingkatkan Imunitas, Bisa Cegah Covid-19?

Seringkali kita mendengar imbauan untuk banyak minum air saat kita sakit. Hal ini karena tubuh yang terhidrasi baik akan lebih mudah untuk menyingkirkan racun dan bakteri yang menyebabkan penyakit tersebut.

Air juga membantu membawa oksigen ke dalam sel-sel tubuh, sehingga membuat tubuh berfungsi secara optimal.

Disarankan minum 2 liter air atau setara dengan 8 gelas tiap harinya agar tubuh tetap sehat dan bugar. Saat sakit, tingkatkan asupan air.

Air mineral adalah sumber hidrasi yang terbaik. Namun jika Anda kesulitan untuk meminum 8 gelas tiap harinya, ada jenis air lain yang baik untuk Anda konsumsi, yakni air lemon atau air mint.

Mint merupakan rempah-rempah yang memiliki segudang manfaat kesehatan, di antaranya mengandung antiinflamasi dan antioksidan yang dapat membantu mencegah radikal bebas.

Baca Juga: Penting Buat Imunitas Tubuh, 5 Kacang-kacangan Ini Bisa Tingkatkan Zat Besi

Selain itu, herbal ini juga membantu detoks tubuh dan baik untuk kulit. Campurkan beberapa helai daun mint ke dalam air dan simpan di kulkas. Diamkan selama beberapa jam, lalu minumlah sesekali.

Sementara, tingginya kandungan vitamin C, folat, dan potasium yang terdapat dalam lemon juga dapat membantu mendorong kekebalan tubuh. Anda bisa meminum segelas air hangat yang ditambah dengan perasan lemon tiap pagi.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI