Ngobrol Tanpa Masker Tularkan Corona, NF Slenderman Diduga Korban Masokis

Bimo Aria Fundrika Suara.Com
Minggu, 17 Mei 2020 | 22:35 WIB
Ngobrol Tanpa Masker Tularkan Corona, NF Slenderman Diduga Korban Masokis
Kegiatan belajar mengajar di China kembali dibuka, Senin (27/4/2020). [AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Penggunaan masker memang sangat penting sebagai upaya untuk menurunkan risiko tertular Corona, bahkan saat ngobrol pun dianjurkan memakai penutup mulut dan hidung itu. Hal ini jangan disepelekan karena peneliti menemukan bahwa ngobrol tanpa menggunakan masker bisa menularkan virus Corona Covid-19. 

Berita lain yang juga perlu diketahui adalah NF Slenderman, pelaku pembunuhan bocah di Sawah Besar, Jakarta, merupakan korban kekerasan seksual yang diduga sempat mengalami tindakan masokis dari kekasihnya.

Dua berita tadi merupakan kabar terpopuler di kanal kesehatan Suara.com. Berikut kumpulan berita terpopuler lainnya:

1. China Diprediksi Akan Alami Gelombang Kedua Covid-19, Ini Sebabnya

Baca Juga: Indonesia Terserah Viral, Ini Ungkapan Kekecewaan Warganet Paling Menohok!

Petugas mengenakan APD dan masker melakukan inspeksi di sebuah kota di China. [BBC]
Petugas mengenakan APD dan masker melakukan inspeksi di sebuah kota di China. [BBC]

China Diprediksi Akan Alami Gelombang Kedua Covid-19, Ini Sebabnya

China diprediksi masih akan menghadapi tantangan besar dari potensi gelombang kedua Covid-19. Otoritas kesehatan China telah memperingatkan bahwa kurangnya kekebalan tubuh masyarakat harus menjadi perhatian serius meski pengembangan vaksin virus corona terus dilakukan.

Baca selengkapnya

2. NF Slenderman Diduga Korban Masokis Kekasihnya, Apa Itu?

Video gadis pembunuh Sawah Besar. [Twitter]
Video gadis pembunuh Sawah Besar. [Twitter]

Kisah kelam NF, si pelaku pembunuhan balita di Sawah Besar, Jakarta Pusat tengah menjadi perbincangan. Selain menjadi pelaku pembunuhan, NF juga korban kekerasan seksual oleh tiga pria dewasa.

Baca Juga: Jokowi Mau Berdamai dengan Corona, WHO Ingatkan Bahaya Herd Immunity

Tiga pria yang memerkosa NF hingga hamil 14 minggu itu adalah dua paman dan seorang kekasihnya. Kini di media sosial tersebar dugaan percakapan antara NF dan kekasihnya di Facebook sebelum kejadian pembunuhan.

Baca selengkapnya

3. Ngeri! Ngobrol Tanpa Masker Bisa Tularkan Virus Corona Covid-19

Ilustrasi mengobrol tanpa masker. [Shutterstock]
Ilustrasi mengobrol tanpa masker. [Shutterstock]

Ngeri! Ngobrol Tanpa Masker Disebut Bisa Tularkan Virus Corona Covid-19

Peneliti menemukan bahwa tak hanya batuk dan bersin yang bisa menyebabkan penularan virus corona baru atau Covid-19, tetapi mengobrol atau berbicara, terutama tanpa menggunakan masker ternyata bisa menyebabkan ribuan droplet dan bertahan di udara selama 8-14 menit.

Baca selengkapnya

4. Peneliti Buktikan Virus Corona Covid-19 Menyebar Cepat di Restoran

Virus Corona Covid-19. (Shutterstock)
Virus Corona Covid-19. (Shutterstock)

Saat ini jumlah kasus positif virus corona Covid-19 di dunia mencapai 4,5 juta orang dan jumlah kematian mencapai lebih dari 300 ribu orang.

Para peneliti pun berusaha memahami dan menemukan penyebab virus corona Covid-19 itu menyebar dengan cepat dan mematikan.

Baca selengkapnya

5. Update Corona RI 17 Mei: 1.295 Orang Jakarta Sembuh dari Covid-19

Pasien virus corona (Antara)
Pasien virus corona (Antara)

Kepala Dinas Kesehatan Provinsi DKI Jakarta, Widyastuti mengatakan hingga 17 Mei 2020 sebanyak 1.295 orang dari 5.922 orang warga DKI Jakarta yang positif Covid-19 berhasil sembuh.

Sementara itu untuk pasien meninggal akibat Covid-19 pada akhir pekan ini menjadi 478 orang. Sedangkan masih ada hampir dua ribu orang yang tengah menjalani rawat inap di rumah sakit.

Baca selengkapnya

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI