6 Tanda Anda Mengalami Ketidakseimbangan Hormon

Vania Rossa Suara.Com
Jum'at, 15 Mei 2020 | 06:58 WIB
6 Tanda Anda Mengalami Ketidakseimbangan Hormon
Ilustrasi nafsu makan meningkat. (Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Ketidakseimbangan hormon bukanlah masalah sepele yang bisa Anda abaikan begitu saja. Kondisi ini dapat membuat seseorang mengalami berbagai gangguan kesehatan maupun psikologis. hal itu karena keseimbangan hormon merupakan kunci penting yang menentukan suasana hati, kesehatan, dan kesuburan seseorang.

Banyak faktor yang dapat mempengaruhi keseimbangan hormon seseorang. Sebagian besar ketidakseimbangan hormon terjadi pada masa menopause, pubertas, atau perimenopause. Tetapi di luar masa tersebut, ketidakseimbangan hormon tetap bisa terjadi. Gaya hidup yang tidak sehat, penggunaan pil kontrasepsi, siklus menstruasi, stres, bahkan kehamilan, semua itu dapat menyebabkan masalah ketidakseimbangan hormon.

Inilah 6 tanda paling umum yang mungkin terjadi karena ketidakseimbangan hormon, seperti dilansir dari laman Healthy Food House:

1. Perubahan suasana hati

Baca Juga: Estrogen dan Hormon Perempuan Diduga Dapat Menolong Pasien Covid-19 Lelaki

Salah satu gejala paling umum yang disebabkan oleh ketidakseimbangan hormon, adalah perubahan suasana hati. Rasa bahagia, sedih, bahkan marah yang datang tanpa alasan, adalah tanda-tandanya. Sebagian besar gejala-gejala ini muncul selama siklus menstruasi, tapi bisa juga muncul selama menopause.

2. Sering merasa lapar

Berat badan bertambah tanpa alasan, terus-menerus merasa lapar, selalu mengidam makanan tertentu, itu semua akibat ketidakseimbangan hormon. Sebagian besar orang yang memiliki ketidakseimbangan hormon akan mendambakan gula. Ini terjadi karena kadar hormon ghrelin lebih tinggi dari yang seharusnya, dan hormon inilah yang merangsang dan meningkatkan nafsu makan kita.

3. Kehilangan gairah seksual

Dorongan seks Anda mungkin menurun karena ketidakseimbangan hormon, karena hormon yang diproduksi untuk tiroid, estrogen, dan testosteron menjadi tidak seimbang. Ketidakseimbangan hormon ini juga dapat menyebabkan kekeringan pada vagina, yang dapat membuat hubungan seksual terasa sangat menyakitkan dan tidak menyenangkan.

Baca Juga: Hormon adalah Kunci Siklus Menstruasi Lancar, Jangan Sampai Stres Ya!

4. Kelelahan

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI