Suara.com - Catat, Alasan Perawatan Kulit Sebaiknya Dilakukan Sejak Bayi
Ada alasan mengapa pakar menganjurkan perawatan kulit seharusnya dilakukan sejak manusia baru lahir. Perawatan yang dilakukan setiap orang berbeda-beda tergantung dengan kondisi dan jenis kulit.
Dokter spesialis kulit dari dari Klinik Sakti Medika Tebet Dr. Tina Wardhani, Sp. KK, mengatakan bahwa perawatan kulit minimal dilakukan dengan tiga tahapan.
"Begitu lahir manusia sudah butuh perawatan kulit. Tentunya kita gunakan perawatan yang sesuai dengan kondisi kulit. Yang paling diperlukan minimal membersihkan, melembabkan, dan melindungi. Berapa pun usianya dia butuh tiga itu," kata Tina dalam diskusi online NOROID, Selasa (15/5/2020).
Baca Juga: Bayi Positif Corona yang Tularkan Kakek Akhirnya Sembuh
Tina mengatakan, orang dengan jenis kulit kering akan lebih rentan mengalami peradangan kulit yang menimbulkan bercak merah, atau disebut dermatitis, dibandingkan orang berkulit lembab atau normal.
Ia menyarankan, orang dengan jenis kulit kering sebaiknya jangan pernah lepas untuk menggunakan pelembab setiap hari.
"Jangan lepaskan pelembab. Jadi begitu mandi harus gunakan pelembab. Karena kondisi kulit lembab dan bersih menyebabkan penyerapan alami," jelasnya.
Tina juga menyampakan bahwa jenis kulit kering bisa diwariskan dari ibu.
"Kalau ibunya kulitnya kering bisa jadi anaknya juga. Rata-rata kulit alegi kalau si ibu kulitnya kering umumnya kondisi si anak juga kering," ucapnya.
Baca Juga: Alhamdulillah, Bayi Umur 3 Bulan di Bogor Sembuh dari Virus Corona