Suara.com - Sebanyak 73 anak di New York telah terinfeksi penyakit peradangan langka atau sindrom kawasaki yang dikaitkan dengan Covid-19, satu di antaranya anak 5 tahun meninggal dunia. Hal tersebut dinyatakan oleh Gubernur Andrew Cuomo pada Jumat (8/5/2020).
Dilansir dari New York Post, Komisaris Kesehatan Negara Dr. Howard Zucker telah mengeluarkan peringatan Rabu (6/5/2020) kepada penyedia medis mengenai hubungan potensial penyakit Kawasaki dan Covid-19.
Departemen Kesehatan Kota New York juga mengeluarkan peringatan sendiri tentang kemungkinan hubungan antara penyakit Kawasaki dan Covid-19 setelah satu kasus muncul di rumah sakit kota.
“Kamis (7/5/2020), seorang anak berusia 5 tahun (dengan gejala kawasaki) meninggal karena komplikasi terkait Covid-19, dan Departemen Kesehatan negara bagian sedang menyelidiki beberapa kasus lain yang menunjukkan keadaan yang serupa," kata Cuomo.
Baca Juga: Roy Kiyoshi Konsumsi Obat Tidur Dumolid, Bisa Sebabkan Depresi Hingga Koma
"Ini akan menjadi berita yang sangat menyakitkan dan akan membuka bab yang sama sekali berbeda, ini adalah mimpi buruk setiap orangtua, kan? Bahwa anak Anda mungkin terkena virus ini,” kata Cuomo saat konferensi pers Covid-19 di Poughkeepsie.
Cuomo mengatakan para ahli kesehatan percaya bahwa sementara anak-anak bisa menjadi penular dan tidak menjadi sakit parah karenanya.
Bocah 5 tahun itu meninggal di Rumah Sakit Anak-Anak Mount Sinai di Kravis, Kamis malam (7/5/2020).
“Kami menyampaikan belasungkawa terdalam kami kepada keluarga setelah tragedi. Ini adalah presentasi Covid-19 yang sangat langka dan sebelumnya tidak diketahui pada anak-anak," kata juru bicara Rumah Sakit Anak-Anak Mount Sinai, Jason Kaplan.