Namun, pelatih nutrisi dan kesehatan makrobiotik Shilpa Arora memperingatkan untuk tidak mempraktikkan diet yang sedang tren dan mengikuti mode selebriti semacam itu secara membabi buta.
"Tren diet atau komitmen diet yang diikuti selebritas menjadi sangat terkenal, namun ini adalah tren berbahaya terutama bagi generasi muda kita," kata Shilpa Arora pada NDTV.
"Tidak ada bukti ilmiah atau riset dari diet trending semacam itu. Hanya karena ada sesuatu yang populer dan tren di media sosial tidak tidak membuatnya otentik," tambahnya.
Selain diet sirtfood, Adele juga dilaporkan mengambil pilates atas rekomendasi temannya.
Baca Juga: Persib Sedang Bagus-bagusnya, Umuh Muchtar Pasrah Jika Kompetisi Berhenti
"Saya tidak percaya, dia (Adele) sangat tidak suka berolahraga tetapi dia telah mengubah gaya hidupnya dan saya percaya bahwa 90 persen dia sedang diet," kata Camila Goodis, instruktur Adele kepada The Sun Online.