Menurut perkiraan oleh CDC, lebih dari 9.200 petugas kesehatan telah terinfeksi virus corona. Pekerja kesehatan dan staf penting berada pada risiko terbesar, dan rumah sakit menghadapi kekurangan alat pelindung diri penting seperti masker N95 untuk melindungi mereka.
7. Lindungi orang yang paling rentan
Delapan dari 10 kematian yang dilaporkan di AS berasal dari orang tua yang berusia 65 tahun ke atas, menurut CDC. Dan orang-orang dengan sistem kekebalan tubuh yang lemah dan riwayat penyakitnya seperti asma, penyakit jantung, tekanan darah tinggi, atau diabetes berisiko lebih tinggi.
8. Pemerintah dan perusahaan swasta perlu bekerja sama
Baca Juga: CDC Korea: Cepatnya Penyebaran Covid-19 di Perkantoran, 43 Persen Positif
Baik pemerintah dan industri harus berkolaborasi untuk melakukan investasi besar-besaran dalam pengujian dan distribusi vaksin sesegera mungkin, kata Frieden.
Anthony Fauci, kepala Institut Nasional Alergi dan Penyakit Menular, mengatakan bahwa pada Maret, vaksin berpotensi tersedia dalam satu tahun hingga 18 bulan. Namun, para ahli masih ragu.
Namun peneliti Pusat Keamanan Kesehatan di Universitas Johns Hopkins, Dr Amesh Adalja, tidak yakin vaksin bisa diciptakan secepat itu.
"Pengembangan vaksin biasanya diukur dalam tahun, bukan bulan," katanya.
9. Jangan mengabaikan masalah kesehatan non-Covid
Baca Juga: CDC Tambahkan 6 Gejala Baru Virus Corona, Apa Saja?
Sementara pandemi telah memenuhi banyak rumah sakit dengan pasien di seluruh dunia, tidak menjadikan orang lain kebal terhadap penyakit lainnya.