"Para siswa dicek suhunya terlebih dahulu di gerbang sekolah," kata otoritas Vietnam.
Taiwan mendapatkan perhatian khusus di masa pandemi virus corona karena keberhasilannya mengendalikan virus tersebut di negaranya. Jumlah kasus per Rabu (6/5) mencatat ada 438 kasus dan 6 kematian di negara tersebut, seperti dilaporkan Worldometers.
Apalagi, Taiwan merupakan tetangga dekat China, negara di mana pandemi virus Corona Covid-19 bermula. Hal ini tentu menjadi prestasi tersendiri bagi negara yang juga terkenal dengan minuman bobanya tersebut.
Sementara di Indonesia, jumlah pasien positif virus corona melonjak bertambah 484 orang, Selasa (5/5/2020). Sehingga jumlah positif corona hari ini menjadi 12.071 orang.
Baca Juga: Terpopuler: Antibodi untuk Lawan Corona, Rahasia Sukses Taiwan Atasi Corona
Hal itu berdasarkan pengumuman dari Juru Bicara Pemerintah untuk Penanganan Covid-19 Achmad Yurianto. Sementara, jumlah pasien sembuh sebanyak 2.197 orang.
"Sedangkan pasien yang meninggal bertambah delapan orang menjadi 972 orang," katanya dalam jumpa pers di Graha BNPB Jakarta yang disiarkan melalui akun Youtube BNPB Indonesia.