Si Kecil Jarang Tidur Siang, Apa Dampaknya Bagi Tumbuh Kembang Anak?

Selasa, 28 April 2020 | 12:14 WIB
Si Kecil Jarang Tidur Siang, Apa Dampaknya Bagi Tumbuh Kembang Anak?
Anak tidur siang. (Gambar oleh Steffen Eckart dari Pixabay)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Si Kecil Jarang Tidur Siang, Apa Dampaknya Bagi Tumbuh Kembang Anak?

Penerapan social distancing yang mengharuskan kita berada di rumah aja memberikan tantangan tersendiri, terutama untuk para orangtua.

Misalnya, karena berada di rumah seharian, anak jadi jarang tidur siang dan maunya main melulu. Akhirnya orangtua menjadi khawatir hal ini malah justru berbahaya bagi kesehatan anak.

Berbicara dalam Live IG 'Penanganan Kondisi Anak Sehari-hari untuk Supermom', dokter spesialis anak dr Rachman Indra Jaya, Sp.A mengatakan bahwa tiap-tiap anak memiliki waktu tidur yang sesuai dengan kelompok usianya masing-masing.

Baca Juga: Tidur Siang Selama Karantina Punya Manfaat Beragam, Termasuk Turunkan BB!

"American Sleep Association membagi waktu tidur sesuai usia. Ada yang untuk anak 0-12 bulan, 1-2 tahun, 3-4 tahun, 5-10 tahun itu dibagi dalam 24 jam dia harus tidur berapa jam," jelasnya, ditulis Selasa (28/4/2020).

Misalnya untuk anak berusia 2,5 tahun. Disebutkan dalam rentang usia tersebut rata-rata anak harus tidur total 12-14 jam dalam sehari.

dr. Rachman mengatakan, jika anak tidak tidur siang maka bisa diganti dengan tidur malam, dan perhatikan untuk tidak menidurkan anak terlalu malam. Sebaiknya dibawa tidur lebih awal.

Tidur memperbaiki dan menguatkan kekebalan tubuh pada anak yang diperlukan tubuhnya untuk bertumbuh. Apabila anak kurang tidur atau kurang istirahat, maka kekebalan tubuhnya juga akan turun.

"Hormon-hormon akan terganggu, seperti hormon pertumbuhan, sehingga mengganggu tumbuh kembang anak tersebut," lanjutnya.

Baca Juga: Jaga Imunitas, Begini Cara Bujuk Anak untuk Tidur Siang saat Wabah Corona

Ia mengimbau kepada para orangtua yang berada di rumah aja untuk selalu memanatau anak-anaknya, terutama tumbuh-kembang yang harus dipantau secara maksimal.

Anak tidur siang. (Gambar oleh fujikama dari Pixabay)
Anak tidur siang. (Gambar oleh fujikama dari Pixabay)

Kemudian ada beberapa hal yang harus diperhatikan, seperti imunisasi. Jika sudah jadwalnya maka harus tetap dilaksanakan.

"Karena dengan tidak melakukan imunisasi kita akan menambah pandemi-pandemi yang baru terjadi," tutur dr Rachman.

Orangtua harus lebih jeli memerhatikan anak-anaknya. Apabila anak sakit, kita harus mengetahui apa penyebab penyakitnya.

Jika anak mengalami alergi, jauhi pencetusnya. Jika anak mengalami demam, bisa diberikan paracetamol dan kompres air hangat.

Jangan lupa untuk selalu berusaha mencukupi asupan nutrisi anak, karena dengan asupan nutrisi dia akan membentuk imunitas di dalam tubuhnya, dan akan sulit sekali terkena penyakit-penyakit yang disebabkan oleh infeksi.

"Lebih perhatikan anak, karena efek psikologis juga sangat penting bagi perkembangan anak," tandasnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI