Suara.com - Selebgram Rachel Vennya akhirnya bercerita alasannya pernah membuat instalasi Raven Is Odd berkonsep kesehatan mental beberapa bulan lalu.
Rachel Vennya mengaku membuatnya karena memiliki masalah kesehatan mental, yakni bipolar disorder.
Tak hanya Rachel Vennya, suaminya yang bernama Niko juga didiagnosis memiliki masalah kesehatan mental, yakni generalized anxiety disorder atau psikosomatis.
Generalized anxiety disorder (GAD) adalah gangguan kecemasan umum yang seringkali terjadi tanpa provokasi.
Baca Juga: Ingin Zumba Saat Puasa, Kapan Waktu Terbaiknya?
Dilansir dari Psychology Today, kekhawatiran orang GAD biasanya disertai gejala fisik seperti gemetar, berkedut, ketegangan otot, sakit kepala, mudah marah, berkeringat, merasa pusing dan kehabisan napas.
Gangguan kecemasan ini juga sangat kompleks, yang merupakan hasil kombinasi dari faktor genetik, perilaku, perkembangan dan lainnya.
Faktor risiko untuk orang GAD termasuk riwayat keluarga yang memiliki kecemasan dan periode stres dalam waktu lama.
Lalu, sirkuit otak yang terlibat dalam ketakutan dan kecemasan berkonstribusi pada pengalaman orang GAD, meskipun tidak diketahui mekanisme yang mengaktifkan GAD.
Sebuah studi terhadap saudara kembar dan keluarga menunjukkan bahwa gen berperan dalam asal mula gangguan kecemasan. Kesulitan semasa kecil dan perlindungan orangtua yang berlebihan telah dikaitkan dengan perkembangan GAD di kemudian hari.
Baca Juga: Psikiater: Kecemasan dan Ketakutan pada Virus Corona Covid-19 Bisa Menular
Dokter biasanya juga akan melakukan tes medis untuk mencari tahu kondisi medis mendasar atau masalah penyalahgunaan zat yang menyebabkan gangguan kecemasan umum.
Karena, kecemasan ini bisa berkaitan dengan penyakit refluks gastroesofagud (GERD), gangguan tiroid, penyakit jantung dan mati haid atau menopause.