Atau makanan lainnya seperti bawang putih, bawang bombay, keju cheddar, buah kering, kacang-kacangan, bir, dan wine. Bahkan protein hewani seperti telur, daging, dan ikan juga bisa menyebabkan bau kentut.
3. Intoleransi laktosa
Beberapa orang menyebut susu, es krim, keju sebagai pelaku utama bau kentut. Hal ini bisa terjadi pada orang yang memiliki kondisi intoleransi laktosa, di mana usus mereka tidak bisa mencerna laktorsa, gula yang terdapat dalam produk susu.
4. Makanan tinggi raffinose
Baca Juga: Kentut Diduga Bisa Tularkan Virus Corona Covid-19, ini Temuan Ahli!
Kacang-kacangaan mungkin tinggi akan protein, antioksidan, vitamin, dan mineral. Tapi mereka juga tinggi akan raffinose yang bisa membuatmu kentut dan bahkan berbau.
Kacang mengakibatkan kembung dan bau kentut usai memakannya. Hal ini disebabkan saluran pencernaan yang kekurangan enzim penting yang dibutuhkan untuk mencerna gula ini.
5. Gula alkohol
Anda perlu berhati-hati dengan gula alkohol seperti sorbitol dan xylitol yang kerap ditemukan dalam minuman diet, permen bebas-gula, dan beberapa permen karut. Pemanis buatan ini tidak bisa diserap dengan sempurna oleh tubuh dan bisa menyebabkan bau kentut.
6. Obat-obatan
Baca Juga: Dokter Andy Sebut Virus Corona Covid-19 Bisa Tersebar Lewat Kentut
Obat-obatan tertentu, vitamin, dan suplemen bisa menyebabkan bau kentut. Alasannya berbeda-beda untuk tiap obat dan seberapa sering mereka menyebabkan kita kentut.