4 Tips Sehat Baik Fisik dan Mental saat Pandemi Covid-19

Sabtu, 18 April 2020 | 08:00 WIB
4 Tips Sehat Baik Fisik dan Mental saat Pandemi Covid-19
Ilustrasi Stres. (Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

3. Kelola Stres dan Tidur

Mengelola stres dan kecemasan sangat penting agar Anda memiliki tidur yang cukup. Bagaimanapun tidur cukup juga sangat penting untuk setiap aspek kesehatan Anda.

Yoga dan meditasi adalah media yang tepat untuk mengelola stres. Selain itu, yoga dan meditasi juga bisa dilakukan di ruang kecil.

Jamie Gold, konsultan desain kesehatan dan penulis buku Wellness juga menyarankan untuk menyisihkan area tertentu di rumah Anda yang bebas teknologi, kecuali untuk menyalakan musik.

Baca Juga: Raffi Ahmad Ungkap Kenapa Begitu Baik pada Anwar Sanjaya

Dia merekomendasikan untuk mengisi area ini dengan hal-hal yang menenangkan, seperti selimut, bantal favorit, lilin beraroma dan tanaman rumah.

"Paparan berita berlebihan menciptakan banyak kecemasan," kata Gold. "Jika Anda bisa menciptakan ruang yang tenang untuk berefleksi, coba membuat catatan akan membantu untuk menenangkan," tambahnya.

Membersihkan Rumah. (Shutterstock)
Membersihkan Rumah. (Shutterstock)

4. Bersih-bersih

Saat pandemi, Dr. Lee merekomendasikan untuk sering mencuci handuk tangan Anda serta segera lepaskan sepatu dan mantel Anda usai dari luar.

Anjuran bersih-bersih merujuk pada penelitian yang menunjukkan SARS-CoV-2 penyebab Covid-19, dapat hidup di permukaan plastik dan stainless steel selama 72 jam. Pada kardus bisa bertahan selama 24 jam dan tembaga selama empat jam.

Baca Juga: 58 Tenaga Medis di Puskesmas Pessel Sumatera Dikarantina, Terpapar Corona

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI