Suara.com - Saat Work from Home (WFH) atau study from home, sering kali rasa kantuk menyerang. Memang, rasa kantuk obatnya adalah tidur tapi ada beberapa strategi lain yang dapat membantu Anda tetap terjaga.
Melansir dari Insider, Soma Mandal, MD, seorang internis berlisensi di New Jersey menyatakan, bahwa strategi menghalau kantuk adalah hidrasi, mengonsumsi sedikit kafein, dan mendapatkan banyak cahaya alami.
Berikut adalah beberapa trik yang bisa membuat Anda tetap terjaga meskipun kantuk menyerang.
1. Cukupi Air
Baca Juga: Telat Bayar Sejam Istrinya Ditagih dan Diancam, Eko Ngamuk di Kantor FIF
Melansir dari Insider, otak 75 persen adalah air, sehingga terhidrasi dengan baik sangat penting untuk fungsi otak. Sebab dehidrasi ringan dapat memengaruhi kemampuan mental jadi pastikan untuk cukupi cairan Anda.
Untuk kebutuhan cairan per hari, maka sesuaikan dengan berat Anda. Bagilah berat Anda (dalam pound) menjadi dua untuk menentukan berapa ons air yang Anda butuhkan. Jadi, jika Anda memiliki berat 150 pound (68 kg), Anda harus menargetkan 75 ons (2,2 Liter) air per hari.
2. Kafein
Pertimbangkan beberapa kafein yang bisa menjadi stimulan untuk meningkatkan aktivitas di otak dan sistem saraf pusat. "Kopi adalah sumber kafein yang terkenal," kata Erin Nance, MD.
Menurutnya kopi lebih baik daripada minuman soda atau minuman berenergi yang mengandung kafein karena tambahan gula akan menghasilkan kehancuran setelah dorongan energi awal. Namun, ia paling merekomendasikan untuk konsumsi teh hijau.
Baca Juga: Warga Tak Dilarang Mudik, Anies dan Pimpinan Ini Diminta Lakukan Pendataan
"Sebaliknya, pilih opsi yang lebih sehat untuk konsumsi kafein, seperti teh hijau," katanya.
3. Makanan Ringan
Camilan ringan juga dapat membantu membuat Anda tidak mengantuk. Hal itu dilaporkan oleh sebuah studi tahun 2019 yang dilakukan pada pekerja shift malam.
Mandal merekomendasikan buah sebagai camilan karena Anda akan mendapatkan manfaat gula, tetapi dengan serat yang akan membantu menghindari kelebihan gula. Hindari karbohidrat sederhana, seperti roti putih, keripik atau permen, karena jenis makanan ini bersifat inflamasi dan dapat menyebabkan kelelahan atau pening saat kantuk.
4. Dapatkan Sinar Marahari
Sesekali Anda perlu keluar teras atau membuka jendela agar terkena cahaya secara alami. Kekurangan vitamin D sering disebabkan karena kurangnya sinar matahari yang dapat menyebabkan kelelahan.
"Cahaya alami dapat diserap melalui kulit, di mana tubuh dapat membuat vitamin D," jelas Mandal.
"Vitamin D adalah salah satu vitamin yang dapat membantu meningkatkan tingkat energi. Cahaya alami juga dapat mengurangi ketegangan mata, yang juga merupakan penyebab kelelahan dan penurunan kewaspadaan," tambahnya.
5. Bergerak
Begerak dengan sedikit berjalan juga meningkatkan kewaspadaan dan mengurangi kantuk. Sebuah studi tahun 2014 menemukan bahwa orang yang naik tangga, menaikkan denyut jantung mereka hingga 50 persen hingga 70 persen dari jumlah maksimum yang disarankan.
Mandal merekomendasikan berjalan untuk meningkatkan tingkat energi dan menahan kantuk.
"Duduk dalam jangka waktu lama membuat tubuh Anda kekurangan gerakan kardiovaskular yang dibutuhkan untuk memompa darah melalui sistem Anda, sementara otak membutuhkan oksigen untuk mendukung metabolisme yang diperlukan agar tetap fokus," kata Mandal.