Suara.com - Nyaris Usia Seabad, Alhamdulillah Pasien Tertua Covid-19 di Brasil Sembuh.
Saat Gina Dal Colleto, perempuan berusia 97 tahun di Brasil, dinyatakan terinfeksi virus corona atau Covid-19 pada 1 April 2010 lalu, sedikit orang mengira ia bisa selamat dari virus mematikan itu.
Kini, pada Minggu (12/4/2020) kemarin, Dall Colleto didorong di atas kursi roda saat keluar rumah sakit Vila Nova Star di Sao Paulo dan mendapat tepuk tangan dari perawat dan dokter karena dinyatakan berhasil sembuh.
Kesembuhannya yang tak disangka banyak orang memberikan secercah harapan bagi warga Brasil, pada akibat virus yang sudah mengguncangkan kesehatan dunia, ekonomi, bahkan perdebatan yang tak kunjung usai.
Baca Juga: Update Corona Covid-19 Global 13 April 2020: Total Kasus Nyaris 2 Juta
Dal Collecto jadi satu-satunya orang yang selamat dari 11 saudara kandungannya di Italia. Dal Colleto memang tinggal seorang diri di kota pelabuhan santos, Rede, D'Or Sao Luiz.
"Bahkan dengan umurnya yang hampir seabad, Gina memiliki rutinitas yang sangat aktif, berjalan, berbelanja, dan memasak. Ia memiliki enam cucu dan lima orang cicit," kata perwakilan rumah sakit.
Sebelumnya, ia dirawat di rumah sakit Dal Collecto dengan memakai alat bantu pernapasan dan mendapat perawatan intensif.
Pemerintah Brasil sendiri pada Sabtu, mengatakan bahwa sebanyak 1.124 orang meninggal akibat wabah ini, dan sebanyak 20.727 orang di Brasil terinfeksi Covid-19.
Sebelumnya, Presiden Brasil Jail Bolsonaro, telah menyepelekan tentang jaga jarak yang diberlakukan gubernur negara bagian, dan bahkan pejabat kesehatannya sendiri. Ia ingin perekonomian dimulai kembali, dengan alasan penghentian yang begitu lama akan menimbulkan dampak ekonomi yang besar.
Baca Juga: Viral Tukang Cukur Pakai APD Layani Pelanggan, Sampai Disorot Media Asing