Suara.com - Selain Meningitis, Glenn Fredly Idap Penyakit Ginjal, Kenali 7 Gejalanya.
Musisi Glenn Fredly meninggal dunia pada Rabu (8/4/2020) dan menurut pengakuan kerabat, Glenn Fredly tidak hanya mengalami meningitis, namun juga riwayat penyakit ginjal.
"Iya sempat sakit. Terakhir sih saya dengar ginjal ya, memang dari dulu mohon doanya," kata ponakan Glenn Fredly, Sabilsa Diara saat dihubungi, Rabu (8/4/2020).
Penyakit ginjal merupakan penyakit kronis yang penderitanya semakin meningkat dari tahun-tahun.
Baca Juga: Detik-detik Jenazah Glenn Fredly Dibawa ke Rumah Duka
Penyakit ginjal jika tidak ditangani dengan serius, dapat menyebabkan komplikasi yang berujung pada kematian.
Untuk itu, penting mengetahui ragam gejala penyakit ginjal, seperti yang dialami Glenn Fredly. Apa saja? Berikut 7 gejala penyakit ginjal, dilansir dari NDTV.
1. Sering lelah
Ketika ginjal tidak berkinerja sebagaimana mestinya, maka seseorang akan merasakan semua gejala ini. Kelemahan dan anemia juga merupakan tanda penyakit ginjal.
2. Kulit kering dan gatal
Baca Juga: Hits Health: Diare Gejala Virus Corona, Penyebab Meningitis Glenn Fredly
Ginjal melakukan fungsi membuang sisa limbah dan cairan ekstra dari tubuh. Organ ini juga membantu dalam pembentukan sel darah merah dan menjaga kekuatan tulang.
Ginjal juga bertanggung jawab atas pasokan mineral yang cukup dalam darah. Jika ginjal tidak berfungsi dengan baik, efeknya kulit akan kering dan gatal.
3. Sering buang air kecil
Gejala dari masalah ginjal adalah peningkatan frekuensi buang air kecil. Seseorang dengan masalah ginjal secara khusus akan merasa perlu buang air kecil lebih sering di malam hari.
Namun, sering buang air kecil juga bisa menjadi tanda infeksi saluran kemih dan pembesaran prostat pada pria.
4. Kaki dan pergelangan kaki bengkak
Ginjal yang berfungsi buruk dapat menyebabkan retensi natrium yang menyebabkan pembengkakan di kaki dan tangan. Pembengkakan di bawah tubuh juga bisa menjadi tanda penyakit jantung dan penyakit hati.
5. Kram otot
Ginjal yang berfungsi buruk dapat menyebabkan ketidakseimbangan elektrolit. Misalnya, fosfor yang tidak terkontrol dan kadar kalsium yang rendah dapat menyebabkan kram otot.
6. Urine berbusa
Jika urine memiliki gelembung berlebihan, atau perlu beberapa kali siraman untuk menghilangkannya, itu mungkin merupakan tanda penyakit ginjal. Protein dalam urine menyebabkan urine berbusa.
7. Sulit tidur
Ketika ginjal tidak dapat menyaring dengan benar, racun tetap berada di dalam darah.
Ini bisa membuat seseorang sulit tidur nyenyak di malam hari. Penyakit ginjal kronis sering terjadi pada orang dengan obesitas.
Nah, bila Anda mengalami tujuh gejala atau beberapa di antara gejala tersebut segera konsultasi ke dokter, karena bisa jadi berpotensi penyakit ginjal.