Operasinya Ditunda karena Covid-19, Pasien Kanker Ginjal Ini Semakin Cemas

Senin, 06 April 2020 | 16:05 WIB
Operasinya Ditunda karena Covid-19, Pasien Kanker Ginjal Ini Semakin Cemas
Ilustrasi rumah sakit. (Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Penundaan pengobatan bagi penderita kanker kulit dan prostat mungkin tidak akan memperburuk kondisinya jika ditunda sementara waktu. Tetapi, kanker yang lebih agresif seperti kanker hati, paru-paru dan pankreas mungkin saja menyebar cepat jika tak segera diobati.

Dalam kasus ini dokter dan pasien harus memutuskan langkah yang terbaik dengan mempertimbangkan risiko paparan potensial terhadap virus corona Covid-19. Pasien yang memiliki kanker agresif mungkin masih perlu melanjutkan pengobatannya dengan ancaman risiko yang ada sekarang ini.

Situasi ini tentu membuat pasien cemas antara dua hal, yakni harus menjalani pengobatan di tengah ancaman risiko dan dampak yang fatal bila memilih untuk menunda pengobatannya.

Baca Juga: Catat, Begini Cara Mencuci Baju Agar Terhindar dari Virus Corona Covid-19

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI