3. Minum kopi
Apabila air kencing Anda berbau, coba cek apakah sebelumnya Anda meminum kopi. Produk buangan kopi saat dicerna tubuh dapat menyebabkan urine Anda berbau, kata Dr Dutta.
Selain itu, kopi juga merupakan diuretik yang menyebabkan Anda akan merasa kebelet kencing. Diuretik dapat menyebabkan dehidrasi, sehingga bau tersebut bisa berasal dari urine yang tidak terlalu encer karena kekurangan cairan. Anda bisa mencoba meminum banyak air sebelum meminum kopi Anda.
4. Infeksi saluran kencing (ISK)
Infeksi saluran kencing terjadi saat bakteri masuk ke dalam sistem uriner melalui uretra dan mulai berlipat ganda di saluran kencing. Bakteri dapat membuat air kencing Anda berbau.
Akan tetapi jika Anda memiliki infeksi saluran kencing, Dr Dutta mengatakan gejalanya tak hanya ditunjukkan dengan air kencing berbau, namun membuat Anda semakin sering kencing, menyebabkan rasa terbakar saat kencing, dan terkadang bisa membuat kencing Anda berdarah.
![Seorang lelaki kencing di toilet. [shutterstock]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2017/03/27/73868-ilustrasi-kencing.jpg)
5. Infeksi jamur
Jamur atau yeast merupakan mikroorganisme yang secara alamiah hidup di beberapa bagian tubuh, termasuk vagina. Namun saat jamur ini tumbuh tak terkendali, maka bisa memicu infeksi.
Infeksi jamur terjadi di vagina, namun karena saluran kencing dekat dengan lubang vagina, bisa jadi urine Anda terkena bau dari infeksi di sebelahnya, jelas Dr Dutta. Seperti ISK, infeksi jamur juga biasanya disertai dengan gejala lain seperti gatal, memerah, bengkak di vagina dan vulva, dan cairan vagina kental berwarna putih.
Baca Juga: Minum Air Kencing yang Difermentasi, Pria Ini Merasa Lebih Berenergi
Simak halaman selanjutnya untuk mengetahui penyebab lain bau tidak sedap pada air kencing.