Suara.com - Virus corona penyebab sakit Covid-19 menyerang saluran pernafasan manusia. Tapi ternyata selain paru-paru, penyakit itu juga disebut-sebut dapat menggangu organ vital lainnya yaitu jantung.
Di sisi lain, seorang pakar kesehatan Tanah Air secara gamblang menolak keberadaan bilik disinfektan yang secara brutal menyemprot manusia dengan cairan-cairan kimia. Apa katanya?
Berita mengenai bahayanya Covid-19 pada jantung serta bilik disinfektan masuk dalam daftar berita kanal Health paling populer di Suara.com berikut ini.
1. Tak Cuma Paru-Paru, Virus Corona Covid-19 Berpotensi Merusak Jantung!
Baca Juga: Hits: Meghan Markle Bikin Tetangga Tertekan, Emak-emak Viral Main Tik Tok
Kasus kematian akibat virus corona Covid-19 semakin meningkat secara global. Virus corona Covid-19 ini sangat rentan pada orang lanjut usia dan memiliki penyakit bawaan, seperti penyakit pernapasan.
Karena, virus corona Covid-19 menyerang pernapasan manusia, yakni paru-paru lalu merusak jantung. Sehingga orang dengan penyakit jantung pun termasuk yang paling berisiko.
2. Dokter Kritisi Pembuatan Bilik Disinfektan: Bukan Untuk Tubuh Manusia!
Cairan disinfektan dipercaya dapat mencegah dan membunuh penyebaran virus corona penyebab sakit Covid-19. Bahkan saat pemerintah memulangkan WNI dari Wuhan pada Januari lalu, cairan disinfektan itu langsung disemprotkan ke tubuh para WNI yang baru turun dari pesawat.
Baca Juga: Restoran Masakan Padang Beri Nasi Bungkus untuk Driver Ojol, Ini Syaratnya
Namun ternyata, tindakan tersebut justru dianggap berbahaya.