Pegang Mata setelah Pakai Hand Sanitizer, Kornea Wanita Ini Malah Meradang

Senin, 16 Maret 2020 | 12:53 WIB
Pegang Mata setelah Pakai Hand Sanitizer, Kornea Wanita Ini Malah Meradang
Hand Sanitizer. (Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Di tengah pandemi virus corona Covid-19, semua orang sehat berusaha melindungi dirinya dengan berbagai cara. Banyak orang selalu sedia hand sanitizer untuk membersihkan tangannya ketika berpegian.

Langkah ini sesuai dengan saran ahli kesehatan yang menyarankan selalu mencuci tangan, menjaga kebersihan dan menghindari perkumpulan. Sehingga orang-orang membeli hand sanitizer beralkohol untuk membunuh bakteri dan kuman.

Sayangnya, ketakutan dan kecemasan akan virus corona Covid-19 membuat beberapa orang melakukannya berlebihan. Cara menjaga kebersihan yang berlebihan ini justru menyebabkan masalah kesehatan lain.

Seperti wanita asal Taiwan ini yang kornea matanya nyaris rusak akibat menggosoknya pakai tangan. Padahal ia baru saja menyemprotkan hand sanitizer beralkohol di tangannya.

Baca Juga: Makanan dan Minuman yang Perlu Dihindari Agar Asam Lambung Tidak Naik

Menurut China Press yang dilansir oleh World of Buzz, wanita bernama Zhuang mengaku awalnya mengalami mata kering dan memiliki kebiasaan buruk menggosok matanya.

Ilustrasi mata. (Pixabay)
Ilustrasi mata. (Pixabay)

Karena itu, ia tidak sadar menggosok matanya menggunakan tangan yang baru saja memakai hand sanitizer beralkohol. Apalagi tangannya belum kering 100 persen setelah pakai hand sanitizer.

Mulanya, ia tidak merasakan ada masalah pada matanya setelah menggosok pakai tangan. Tetapi, beberapa waktu berlalu ia mulai merasakan seperti kesemutan di matanya.

Zhuang pun segera membilas matanya pakai air bersih. Tetapi, ia masih merasakan sakit di bagian matanya yang digosok pakai tangan.

Ia pun segera bergegas ke rumah sakit untuk memeriksakan matanya. Setelah pemeriksaan, dokter mengatakan kornea matanya meradang.

Baca Juga: Cukup Sulit Diketahui, Bagaimana Mendiagnosis Radang Usus Buntu?

Beruntungnya, Zhuang segera pergi ke dokter untuk mengatasi masalah matanya. Sehingga kondisi matanya pun perlahan membaik setelah menggunakan krim anti-inflamasi.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI