Asmirandah Jalani Bayi Tabung, Hal Apa yang Harus Dipersiapkan?

Sebelum menjalani bayi tabung, ada beberapa hal yang harus dilakukan terlebih dahulu.
Suara.com - Pesinetron Asmirandah mengaku tengah menjalani program bayi tabung sebagai usaha mendapatkan buah hati. Hal ini terungkap ketika istri Jonas Rivanno tersebut mengunggah momen pertama saat berkonsultasi dengan ginekolog.
"Konsultasi pertamaku dengan Dr. @merryamelya_ps di @morulaivf_jakarta," tulis Asmirandah.
Seperti yang sudah kita tahu, bayi tabung atau in vitro fertilization (IVF) merupakan sedangkaian prosedur penggabungan telur dan sperma di luar tubuh.
Sel telur yang sudah dibuahi dan sudah dalam fase siap aka dipindahkan ke rahim.
Baca Juga: Salah Embrio, Salah Anak: Kisah Ibu Australia yang Melahirkan Bayi Milik Pasien Lain
Berdasarkan Mayo Clinic, sebelum memulai siklus IVF menggunakan telur dan sperma sendiri, ada beberapa pemeriksaan yang perlu dilakukan.
![Asmirandah dan Jonas Rivanno foto bareng dokter [Instagram/asmirandah89]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2020/03/13/35002-asmirandah-dan-jonas-rivanno-foto-bareng-dokter-instagramasmirandah89.jpg)
1. Pengujian cadangan ovarium
Untuk menentukan jumlah dan kualitas telur, dokter mungkin menguji konsentrasi follicle-stimulating hormone (FSH), estradiol (estrogen) dan hormon anti-mullerian dalam darah selama beberapa hari pertama siklus menstruasi.
Hasil tes, sering digunakan bersama dengan USG ovarium, dapat membantu memprediksi bagaimana ovarium akan merespons obat kesuburan.
2. Analisis semen
Baca Juga: Berapa Usia Ideal Perempuan Program Bayi Tabung? Ini Penjelasan Dokter
Jika tidak dilakukan sebagai bagian dari pemeriksaan kesuburan, dokter akan melakukan analisis semen sesaat sebelum memulai siklus perawatan IVF.