Akibat Corona Covid-19, Warga Australia Timbun Tisu Toilet

Yasinta Rahmawati Suara.Com
Rabu, 04 Maret 2020 | 19:19 WIB
Akibat Corona Covid-19, Warga Australia Timbun Tisu Toilet
Ilustrasi toilet dan tisu toilet. (Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pada hari Rabu (04/03/2020), Australia telah mencatat 41 kasus virus corona Covid-19 dan satu kematian. Angka-angka ini jauh lebih rendah daripada negara-negara lain. Namun kepanikan dan ketakutan tetap melanda.

Dilansir dari BBC, masyarakat di Australia diketahui menimbun tisu toilet untuk menghadapi ketakutan atas corona Covid-19.

Di Sydney, kota terbesar di negara itu, tisu toilet di rak-rak supermarket telah habis dalam hitungan menit, memaksa supermarket untuk menegakkan batas pembelian maksimal empat paket.

Panduan resmi sudah menyarankan orang untuk mempraktikkan kebersihan yang baik dan mencuci tangan. Juga disarankan agar orang dapat menyiapkan makanan dan air selama dua minggu, serta barang-barang rumah tangga lainnya, jika mereka merasa perlu.

Baca Juga: Terkait Informasi Pasien Covid-19, Apa yang Boleh dan Tidak Boleh Disebar?

Maka dari itu, permintaan tisu toilet melonjak, bersamaan dengan makanan tahan lama lainnya.

Di media sosial, #toiletpapergate dan #toiletpapercrisis menjadi tren teratas pada hari Rabu.

Ilustrasi tisu toilet (Shutterstock).
Ilustrasi tisu toilet (Shutterstock).

Di tengah-tengah laporan ini, pihak berwenang telah mendesak masyarakat untuk berhenti melakukan panic buying.

Kepala petugas medis Australia Dr Brendan Murphy mengatakan kepada parlemen minggu ini, "Kami berusaha meyakinkan orang-orang bahwa membeli semua kertas toilet dari rak-rak supermarket mungkin bukan hal yang proporsional atau masuk akal untuk dilakukan saat ini."

Masalah tisu toilet tidak hanya terjadi di Australia. Situasi serupa mengepung tempat-tempat yang lebih parah terkena virus, seperti Singapura, Jepang dan Hong Kong.

Baca Juga: 2.000 Warga Jakarta Telepon Hotline Virus Corona, Kebanyakan Flu Biasa

Catatan Redaksi: Jika Anda merasakan gejala batuk-batuk, demam, dan lainnya serta ingin mengetahui informasi yang benar soal virus corona Covid-19, sila hubungi Hotline Kemenkes 021-5210411 atau kontak ke nomor 081212123119.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI