"Jadi dokter itu setiap 5 tahun harus memperpanjang izin prakteknya dengan mengumpulkan 250 SKP. Biasanya SKP ini didapatkan dengan mereka datang ke seminar. Yang namanya dokter di daerah terpencil itu butuh biaya butuh waktu, maka kami sediakan SKP itu dengan misalnya nonton webinar, segala sesuatunya bisa dilakukan secara online tanpa mereka harus datang secara fisik," imbuh Amit.
Apabila dokter di daerah terpencil mengalami kendala koneksi internet, fitur ini juga bisa dijalankan secara offline. Mulai dari memilih resolusi video sehingga mudah diunduh, lalu bisa diputar kembali tanpa menggunakan koneksi internet.
Terkait dengan isu virus corona, Docquity pun menyajikan grup diskusi yang berisi ratusan dokter. Mereka bisa berbagi update, penanganan, ataupun bila menemukan kasus atau suspek. Pihak Docquity juga meng-update harian mengenai jumlah kasus, berapa yang selesai, dan jumlah kematian, serta mengadakan webinar agar informasinya mencapai para dokter-dokter di daerah.
Grup ini juga sudah sesuai dengan standar HIPAA, di mana seluruh informasi terkait dengan pasien hanya bisa dibagikan dalam aplikasi Docquity saja.
Baca Juga: CEO Reddit Tuding TikTok Sebagai Aplikasi Parasit dan Spyware
"Kami berusaha menjawab tantangan-tantangan yang sekiranya dihadapi oleh para dokter di daerah terpencil. Tantangan awal karena dokter-dokter tersebar di daerah terpencil, sehingga dokter itu tidak bisa terhubung dengan baik satu sama lain. Untuk menjawab tantangan itu, untuk menghubungkan satu dokter dengan dokter lainnya secara digital (dibuatlah aplikasi ini)," tandas Amit.