Suara.com - Viral GERD Jadi Trending Topic di Twitter, Ini Fakta Penyakit Asam Lambung
Meninggalnya Ashraf Sinclair secara mendadak membuat netizen berspekulasi tentang penyebabnya. Bahkan di media sosial, muncul dugaan Ashraf Sinclair meninggal karena penyakit asam lambung alias GERD.
Pembahasan seputar GERD pun ramai di media sosial, menjadikan GERD sebagai salah satu trending topic saat ini. Lalu apa itu GERD sebenarnya?
Dilansir Hello Sehat, GERD adalah singkatan dari Gastroesophageal reflux disease, yang dalam bahasa Indonesia diterjemahkan sebagai penyakit asam lambung.
Baca Juga: Mudah, 4 Cara Alami Atasi Asam Lambung Naik
GERD terjadi ketika asam lambung naik kembali ke kerongkongan (esofagus). Akibatnya, timbul rasa seolah terbakar di dada dan kerongkongan, karena lapisan kerongkongan tersebut mengalami iritasi.
Seseorang dinyatakan mengalami GERD adalah ketika mengalami kenaikan asam lambung ringan selama 2 kali seminggu, atau kenaikan asam lambung berat hingga minimal seminggu sekali.
Faktor Risiko GERD
Penyakit GERD adalah kondisi umum yang bisa dialami oleh siapa saja, baik lelaki maupun perempuan. Namun, risiko untuk mengalami penyakit GERD ini cenderung lebih tinggi pada orang yang obesitas, gangguan jaringan ikat, sedang hamil, perokok aktif, dan sering minum alkohol.
Tanda dan Gejala Penyakit GERD
Baca Juga: Raffi Ahmad Harus Kontrol Asam Lambung Agar Benjolannya Tak Parah, Kenapa?
Gejala utama dari GERD adalah ketika asam lambung yang seharusnya tetap berada di sistem pencernaan, justru naik kembali ke atas. Alhasil, asam lambung tersebut akan melewati katup kerongkongan yang terbuka.