Bukan EMS, Olahraga Masih Jadi Cara Terbaik Dapatkan Tubuh Ideal

M. Reza Sulaiman Suara.Com
Rabu, 19 Februari 2020 | 11:10 WIB
Bukan EMS, Olahraga Masih Jadi Cara Terbaik Dapatkan Tubuh Ideal
Warga berolahraga di kawasan Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Minggu (24/3). [Suara.com/Muhaimin A Untung]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Bukan EMS, Olahraga Masih Jadi Cara Terbaik Dapatkan Tubuh Ideal

Terapi electric muscle stimulation (EMS) ramai digunakan untuk mendapatkan perut sixpack dan bentuk tubuh ideal. Terlebih, mendiang Ashraf Sinclair kerap mengunggah dirinya melakukan terapi ini.

Meski begitu, dokter mengatakan cara terbaik untuk mendapatkan tubuh ideal adalah dengan olahraga rutin.

dr Andhika Raspati, SpKO dari PPDS Kedokteran Olahraga, Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia, mengatakan meski saat ini banyak klinik yang menawarkan layanan EMS, namun dr Andhika sangat tidak menyarankan metode tersebut dilakukan tanpa latihan fisik lain.

Baca Juga: Canggih, Alat Ini Diklaim Bisa Ciptakan Perut Sixpack dalam Waktu 30 Menit

"Saya secara pribadi tak pernah menganjurkan pada pasien untuk melakukan EMS saja tanpa latihan yang lain meski EMS ini merangsang kontraksi otot tapi enggak bisa disamakan dengan latihan konvensional," katanya, dilansir Antara.

Latihan fisik, menurut dr Andhika, tidak hanya bermanfaat bagi kesehatan tubuh saja. Kesehatan otak pun juga ikut dilatih dengan rutin melakukan olahraga.

"Otak juga dilatih bagaimana mengkoordinasikan gerak, bagaimana mengatur keseimbangan tubuh, bagaimana mengatur kontraksi otot tertentu. Itu sebuah efek latihan yang diharapkan juga," kata dia.

Apalagi jika latihan yang diinginkan adalah latihan kardio yang harus meningkatkan detak nadi.

Jika ingin mendapatkan tubuh ideal, harus melakukan aktivitas fisik dibarengi dengan mengatur pola makan dengan baik.

Baca Juga: Jangan Kasih Kendor, Coba Lagi Raih Perut Sixpack dengan 6 Cara Jitu Ini

Ashraf Sinclair melakukan perawatan emsclupt (Instagram/@ashrafsinclair)
Ashraf Sinclair melakukan perawatan emsclupt (Instagram/@ashrafsinclair)

Sejauh ini, belum ada penelitian yang menemukan masalah dan tingkat keamanan dari terapi EMS. Tapi, beberapa ahli kesehatan mengkhawatirkan efek samping perawatan EMS secara jangka panjang.

Karena, teknologi ini masih sangat baru. Bahkan relatif masih sedikit yang diketahui mengenai seberapa kuat gelombang elektromagnetik memengaruhi atau merusak organ internal.

Para ahli kesehatan pun tetap memiliki olahraga dan makan sehat sebagai cara paling aman untuk membentuk otot dan mengurangi lemak. Namun, perawatan EMS bisa jadi pilihan jika semuanya sudah dilakukan dan tidak menunjukkan hasil.

"Sebenarnya cara alami dengan olahraga untuk membakar lemak jika tidak berhasil, itu bisa terjadi karena perubahan hormon dan penuaan," kata dr. Liviu Saimovici, seorang instruktur klinis di Fakultas Kedokteran Rumah Sakit Mount Sinai di New York, dilansir Healthline.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI