Ditemukannya kasus positif virus corona Wuhan di Vietnam, dengan pasien yang tidak memiliki riwayat perjalanan ke China, memastikan adanya risiko penularan antar manusia.
Hal ini meningkatkan penyebaran penyakit yang semakin meluas. Sebelumnya, virus ini diduga menyebar dari hewan seperti kelelawar dan ular.
3. Belum ditemukan obat dan vaksin
Hingga saat ini, belum ada obat yang bisa menyembuhkan virus corona Wuhan secara tepat. Sejumlah kasus pasien sembuh sudah dilaporkan, namun belum memiliki metode pengobatan pasti.
Baca Juga: WHO Umumkan Situasi Darurat Virus Corona, Begini Sikap Istana
Pun begitu dengan vaksin pencegahan, yang hingga saat ini belum ditemukan. Ilmuwan dari seluruh dunia hingga saat ini masih meneliti virus untuk bisa membuat obat dan vaksinnya.