Suara.com - Jangan Dikucek, Dokter Beri Tips Pertolongan Pertama Saat Mata Kering
Mata kering bisa sangat menjengkalkan. Aktivitas harian bisa terganggu jika mata kering menyerang, baik itu saat bekerja, sekolah, maupun dalam perjalanan.
Pakar kesehatan mata dari RS Mata JEC, dr Nina Asrini Noor, SpM, mengatakan mata kering bisa terjadi ketika intensitas fokus mata sedang tinggi. Akibatnya, seseorang lupa berkedip, yang mengakibatkan mata kering.
"Kalau proses berkedip kita terganggu, kualitas permukaan mata kita terganggu, maka fungsi penglihatan kita pun juga bisa mengalami gangguan. Ketika merasa terganggu dalam waktu yang lama, terjadi gangguan air mata dalam jangka waktu yang lama, tentu ya akhirnya bisa timbul gejala-gejala yang mengarah ke mata kering itu," terang dr Nina, dalam temu media di kawasan Gunawarman, Jakarta Selatan, Rabu (29/1/2020).
Baca Juga: Gejala Mata Kering Raditya Dika, Juga Jadi Tanda Autoimun Lho
Nah ketika mata kering menyerang, dr Nina tidak menganjurkan untuk dikucek. Menurutnya, pertolongan pertama mata kering adalah dengan mengistirahatkan mata dan berkedip.
Misalnya saat sedang menggunakan komputer atau gadget lalu mata terasa gatal, perih, atau tiba-tiba kehilangan fokus, ia menyebut istirahat selama 10 menit bisa sangat membantu.
"Karena mata kering terjadi ketika mata kekurangan air mata. Dengan berkedip jadi air matanya kembali," ujar dr Nina lagi.
Jika kebetulan mata kering sudah sangat mengganggu, dr Nina menyebut boleh saja menggunakan tetes mata dengan bahan air mata buatan yang dijual di pasaran.
Weitarsa Hendarto, Senior Vice President Marketing & International Operatuins Combiphar mengataka Insto sebagai market leader yang sudah dipercaya selama 30 tahun memiliki Insto Dry Eyes yang memang ditujukan untuk meredakan gejala mata kering.
Baca Juga: Menangis karena Patah Hati Hingga Air Mata Habis, Bisa Bikin Mata Kering?
"Para gamers biasanya fokus menatap layar sehingga suka kurang berkedip. Ini salah satu penyebab gejala mata kering. Insto ingin meningkatkan kesadaran atas gejala mata kering, seperti kondisi mata sepet, pegal, dan perih," tutupnya.