Viral Nia Ramadhani Gagal Masak Telur, Lebih Baik Digoreng Atau Direbus?

Rabu, 22 Januari 2020 | 10:44 WIB
Viral Nia Ramadhani Gagal Masak Telur, Lebih Baik Digoreng Atau Direbus?
Nia Ramadhani [Suara.com/Yuliani]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Beberapa waktu yang lalu, pesinetron Nia Ramadhani sempat viral ketika dirinya ketahuan tidak bisa mengupas salak. Kali ini, namanya kembali menjadi perbincangan di media sosial lantaran gagal saat masak telur.

Hal ini terungkap dalam program Ngopi Dara dengan bintang tamu Yasmine Wildblood.

"Ini mah gampang. Ini urusan tiap hari di rumah kayak gini buat anak-anak. Kalau gue yang masak ada suara bunyinya," tutur Nia dengan percaya diri ketika akan mempraktikkan memasak telur.

Namun, pada akhirnya, Nia pun menyerah karena telur yang dimasaknya 'tidak karuan'.

Baca Juga: Heboh Nia Ramadhani Gagal Masak Telor Ceplok

"Nggak bisa, udahan ah, soalnya minyaknya agak meletup-meletup ya. Ini minyaknya kebanyakan," kata Nia Ramadhani kepada Yasmine.

Nia Ramadhani masak telor ceplok [Youtube/Transtv Official]
Nia Ramadhani masak telor ceplok [Youtube/Transtv Official]

Terlepas dari Nia Ramadhani, telur merupakan salah satu makanan yang cukup digemari masyarakat Indonesia.

Banyak orang yang takut dengan kandungan kolesterol pada telur, padahal kolesterol ini termasuk menyehatkan tubuh. Bahkan, satu telur sehari bahkan mungkin membantu mengurangi risiko penyakit jantung dan stroke.

Sebuah studi pada 2018 di American Journal of Clinical Nutrition menunjukkan, makan hingga 12 butir per minggu tidak akan berdampak negatif terhadap kesehatan.

Ada banyak cara dalam mengolah telur, di antaranya direbus dan digoreng. Tapi, dari kedua cara tersebut, mana yang memiliki nutrisi lebih baik?

Baca Juga: Tebak Harga Tiket KRL Commuter Line, Nia Ramadhani: Rp 100 ribu kan?

Fakta Gizi Telur Rebus

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI