Hand cream vs body lotion, mana yang terbaik?
Hand cream sekilas memiliki kegunaan yang sama dengan body lotion, yaitu sama-sama meningkatkan kelembapan kulit sekaligus meberi efek proteksi terhadap elastisitas kulit.
Lantas, apa perbedaan dari keduanya? Apakah tidak bisa mengatasi permasalahan kulit tangan yang kering dengan menggunakan body lotion? Kenapa harus tetap memakai hand cream?
Sama halnya dengan kulit wajah, kulit tangan memiliki karakteristik tersendiri. Kulit tangan merupakan salah satu bagian kulit yang paling cepat mengelami penuaan. Kulit di bagian belakang telapak tangan cenderung lebih tipis dibandingkan kulit pada bagian tubuh lainnya, sehingga lebih rentan memunculkan kerutan seiring pertambahan usia.
Baca Juga: Resolusi Kecantikan 2020, Ini Jenis Perawatan Kulit yang Harus Kamu Lakukan
Apalagi di antara anggota tubuh lainnya, tangan lebih sering digunakan secara intens dan terkena paparan berbagai macam zat, termasuk yang berbahaya. Mulai dari mencuci, memasak, sampai mengetik saat bekerja. Semua aktivitas ini dapat memengaruhi kondisi kesehatan kulit tangan.
Oleh sebab itu, kulit tangan membutuhkan perawatan yang berbeda dengan bagian kulit lainnya. Body lotion tidak memuat kandungan yang secara khusus membantu meningkatkan elastisitas serta kesehatan kulit tangan
Seberapa sering sebaiknya memakai hand cream?
Untuk mengetahui frekuensi penggunaan hand cream yang terbaik, sebenarnya sangat bergantung dengan kondisi kulit masing-masing orang. Jika kondisi kulit tangan Anda benar-benar kering sampai mengganggu aktivitas Anda, disarankan untuk menggunakannya setiap hari atau setiap hendak beraktivitas.
Namun Anda juga dianjurkan untuk memakai hand cream ketika:
Baca Juga: Jangan Pakai 3 Bahan Alami ini untuk Perawatan Wajah, Begini Dampaknya
Setelah terkena paparan bahan kimia dalam waktu yang lama seperti setelah mencuci pakaian, peralatan rumah tangga, dan membersihkan rumah dengan pembersih kimia.