Begini Deteksi Ciri-ciri Kanker Kelenjar Getah Bening Sebelum Terlambat

Senin, 06 Januari 2020 | 14:40 WIB
Begini Deteksi Ciri-ciri Kanker Kelenjar Getah Bening Sebelum Terlambat
Ilustrasi deteksi dini kanker. (Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Ria Irawan meninggal karena kanker kelenjar getah bening, bagaimanakah mendeteksi kanker tersebut lebih dini?

Di sepanjang tubuh Anda terdapat kelenjar getah bening. Normalnya, kelenjar ini tidak dapat teraba, namun pada bagian tubuh tertentu seperti area leher, ketiak, sela paha, dan bawah dagu, kelenjar ini dapat teraba dengan ukuran kurang dari 1 cm, tidak nyeri, tidak membesar dan mudah digerakkan.

Anda harus mewaspadai jika ada gangguan pada kelenjar getah bening, karena ini bisa merupakan gejala kanker getah bening yang berbahaya. Lalu, seperti apa ciri-ciri kanker kelenjar getah bening yang mudah Anda kenali?

Apa itu kanker kelenjar getah bening?

Baca Juga: Luka Bekas Cacar Air 27 Tahun Lalu Infeksi, Gadis Ini Derita Kanker Kulit

Dilansir Hello Sehat, kanker getah bening adalah jenis kanker ganas yang menyerang sistem limfatik. Sistem limfatik merupakan satu bagian penting dari sistem pertahanan tubuh yang memiliki tugas penting dalam membentuk barisan pertahanan guna melawan keberadaan infeksi maupun kanker.

Sama seperti beragam jenis penyakit kanker lainnya, kemungkinan sembuh dari kanker getah bening bergantung pada tahap atau stadium kanker yang dialami oleh pasien. Semakin cepat Anda mengetahui dan menjalani pengobatan, maka akan semakin mudah proses penyembuhannya.

Gejala umum kanker kelenjar getah bening
Kanker kelenjar getah bening atau yang disebut dengan limfoma maligna akan menimbulkan keluhan utama yaitu benjolan yang tidak terasa sakit, cenderung membesar, dan menetap. Biasanya juga akan timbul keluhan lain seperti demam menggigil, penurunan nafsu makan dan berat badan, sering mengalami infeksi yang sukar sembuh, kelelahan yang sangat, batuk yang tidak kunjung sembuh, atau yang lainnya.

Namun, ciri-ciri kanker getah bening juga bisa berbeda-beda tergantung jenisnya, yaitu, kanker getah bening yang disebut limfoma Hodgkin dan limfoma non-Hodgkin. Kedua jenis kanker getah bening ini terlihat serupa, namun sebenarnya mereka punya ciri khusus yang berbeda.

Ciri-ciri kanker kelenjar getah bening non-Hodgkin
Kanker getah bening non-hodgkin dapat menyebabkan beragam tanda dan gejala yang berbeda, bergantung pada lokasi kanker berkembang. Dalam beberapa kasus mungkin kanker tidak menimbulkan gejala apapun sampai kanker berkembang cukup besar.

Baca Juga: Peneliti: Kemoterapi Bagi Pasien Kanker Testikular Cukup Dilakukan Sekali

Ciri-ciri kanker kelenjar getah bening non-Hodgkin yang umum dialami adalah:

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI