Atasi Bau Badan dengan Cara Alami Ini, Dijamin Hilang!

Minggu, 05 Januari 2020 | 14:00 WIB
Atasi Bau Badan dengan Cara Alami Ini, Dijamin Hilang!
Ilustrasi bau badan (Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Bau badan tidak enak memang membuat seseorang tidak percaya diri. Meski bau badan terjadi secara alami, tetapi terkadang hal ini dapat disebabkan kondisi yang lebih serius.

Mereka yang rutin makan makanan pedas lebih rentan memiliki bau badan. Kondisi medis tertentu seperti diabates, juga bisa jadi penyebabnya.

Keringat sebenarnya tidak berbau, bau yang keluar dari tubuh sebenarnya adalah hasil dari bakteri yang memecah protein menjadi asam tertentu yang bercampur dengan keringat. Faktor-faktor tertentu stres, ovulasi, rangsangan seksual, hingga kemarahan, dapat berkontribusi terhadap bau badan.

Jika Anda mengalami kondisi ini, lebih baik cari alternatif alami daripada menggunakan produk komersial untuk menutupi bau badan. Produk komersial ini hanya menutupi bau sementara saja.

Baca Juga: Catat! Bau Badan Perempuan Paling Wangi saat Dua Fase Ini

Melansir The Health Site, berikut cara menghilangkan bau badan secara alami.

Ilustrasi bau badan (Shutterstock)

- Pastikan Anda mencukur rambut ketiak secara konsisten. Rambut ketiak dapat meningkatkan bau karena menjebak keringat serta bakteri.

- Gunakan deodoran alami, misalnya minyak pohon teh yang dapat membunuh bakteri dan juga memberi aroma yang menyenangkan.

- Gunakan minyak esensial, seperti lavender, pinus dan peppermint untuk melawan bakteri yang dapat membuat tubuh bau.

- Anda juga dapat menggosokkan sedikit lemon di ketiak. Lemon dapat mengubah tingkat pH dan membuat kulit lebih asam. Semua bakteri, terutama yang menyebabkan bau, sulit bertahan di lingkungan yang sangat asam.

Baca Juga: Begini Cara Chelsea Islan Atasi Bau Badan

- Menambahkan sayuran hijau ke dalam menu makan Anda. Sayuran berdaun hijau ini mengandung banyak klorofil yang memiliki efek penghilang bau di dalam tubuh.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI