Tak Cuma Dagingnya, Kulit Pisang Bisa Juga Bisa Dimakan

Yasinta Rahmawati Suara.Com
Kamis, 19 Desember 2019 | 18:10 WIB
Tak Cuma Dagingnya, Kulit Pisang Bisa Juga Bisa Dimakan
Ilustrasi kulit pisang. (Pixabay)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Seperti yang diketahui, pisang menjadi salah satu buah yang sangat baik untuk kesehatan. Tak hanya lezat, pisang juga mudah diolah.

Tetapi dilansir dari Health, menurut seorang ahli gizi, jika Anda ingin benar-benar memperkuat manfaat kesehatan pisang, Anda harus memakan kulitnya juga. Benarkah demikian?

"Secara khusus, Anda akan meningkatkan kandungan serat secara keseluruhan setidaknya 10 persen karena banyak serat makanan dapat ditemukan di kulit pisang," tulis ahli gizi Australia Susie Burrell dalam sebuah blog yang disponsori oleh Australian Bananas.

"Anda akan mendapatkan hampir 20 persen lebih banyak vitamin B6 dan hampir 20 persen lebih banyak vitamin C, serta akan meningkatkan asupan potasium dan magnesium," lanjutnya.

Baca Juga: Sering Dijadikan MPASI, Ini Alasan Pisang adalah Makanan Ideal untuk Bayi

Namun tidak dikonsumsi secara langsung, Burrell menyarankan untuk merebus atau mengukusnya lebih dulu hingga lembut. Kemudian memadukannya dalam masakan maupun smoothie.

Ilustrasi kulit pisang. (Pixabay)
Ilustrasi kulit pisang. (Pixabay)

Dia juga berpendapat bahwa warna kulit pisang membuat perbedaan nutrisi. Kulit pisang hijau kaya akan asam amino triptofan (berhubungan dengan kualitas tidur yang baik) dan juga mengandung pati resisten, yang akan bermanfaat bagi kesehatan usus.

Sedangkan pisang yang matang dengan kulit kuning memiliki proporsi antioksidan yang lebih tinggi terkait dengan efek anti-kanker, katanya.

Tetapi sebelum Anda mulai merebus kulit pisang Anda, perlu diingat bahwa bukti ilmiah untuk mendukung klaim penurunan berat badannya masih kurang.

"Tidak ada penelitian yang dipublikasikan tentang ini, jadi kami tidak tahu pasti bagaimana memakannya dapat berdampak pada penurunan berat badan," editor penyumbang nutrisi Health, Cynthia Sass , RD, menjelaskan

Baca Juga: Belum Waktunya MPASI, Bayi Berusia 40 Hari Meninggal Usai Diberi Pisang

Jika Anda memutuskan untuk mencobanya, Sass menyarankan untuk memilih pisang organik dan mencucinya dengan baik untuk menghindari residu pestisida.

"Anda juga bisa mulai dengan sedikit dan memasukkan ke dalam hidangan dengan bahan-bahan yang membantu melawan rasa, seperti smoothie dengan buah manis dan sentuhan akar jahe atau vanila," sarannya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI