Membentuk Badan Berotot, Benarkah Harus Lahap Telur Mentah Setiap Hari?

Rabu, 18 Desember 2019 | 09:00 WIB
Membentuk Badan Berotot, Benarkah Harus Lahap Telur Mentah Setiap Hari?
Ilustrasi Telur (Pixabay/emirkrasnic)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Membentuk Badan Berotot, Benarkah Harus Lahap Telur Mentah Setiap Hari?

Memiliki otot kekar dan bentuk badan bagus adalah impian banyak laki-laki. Tapi mendapatkannya memang tidak mudah, ada beragama latihan ketat dan pola makan teratur yang harus dilakukan.

Anggapan yang beredar ialah harus memakan telur mentah dan ada yang hingga 40 butir setiap harinya demi membentuk otot. Benarkah demikian? Jawabannya adalah salah.

Diungkap Jesaya Christian, Brand Manager L-Men mengonsumsi 40 butir telur, hanyalah memicu protein berlebih, yang seringnya tidak sesuai dengan olahraga yang dilakukan. Belum lagi harus disesuaikan dengan berat badannya.

Baca Juga: Bolehkah Perempuan Konsumsi Minuman Peningkat Massa Otot?

"40 butir, satu butir telur itu 6 gram protein, berarti kebutuhan protein 240 gram, tergantung berat badan dia berapa, dia aktivitasnya apa, kalau cuma olahraga nggak berat, 240 gram itu kebanyakan bangat, nggak perlu sebanyak itu, sayang uangnya, protein itu mahal," jelas Jesaya di Kota Kasablanka, Jakarta Selatan, Rabu (16/12/2019).

Misalnya saja meskipun ia punya berat berkisar antara 80 hingga 90 kilogram, dikalikan dua maka kebutuhan proteinnya hanya 180 gram per hari. Maka sisa dari itu akan terbuang sia-sia.

Tapi dari semua jenis protein akan sangat bagus, jika memilih protein yang mudah diserap tubuh. Salah satunya ialah minuman suplemen yang bisa meningkatkan massa otot saat dibarengi dengan olahraga dan makan yang teratur.

"Salah satu protein yang diserap oleh tubuh, nggak campur serat dan lemak, sama karbo ini benar-benar protein kita ambil, setelah itu bedanya bisa cepat terserap, mengandung asam amino dan banyak BCAA," tutupnya.

Baca Juga: 3 Rekomendasi Diet yang Bisa Bantu Kamu Bentuk Otot

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI