Suara.com - Catat, Begini Perawatan Rambut Sehabis Treatment Hair Extention
Salah satu mesalah rambut yang dihadapi perempuan ialah rontok dan penipisan sehingg mengurangi volume pada rambut. Dari riset umum yang dilakukan One Piece dari Shiseido terhadap perempuan Indonesia, sekitar 45 persen perempuan mengalami kerontokan rambut, patah-patah, dan penipisan volume rambut.
Begitu pula dengan riset di Jepang, bahwa 60 pesen perempuan mengalami rambut kering, penipisan, rontok. Untuk itu, teknik hair extention atau sambung rambut menjadi pilihan banyak perempuan guna menambah volume rambut.
Imelda Andriany, Brand Communications Manager Shiseido Professional Indonesia mengatakan, bagi perempuan yang menjalani treatment hair extention, jangan pernah mengabaikan perawatan setelahnya. Karena merawat rambut sambung sama pentingnya dengan merawat rambut asli.
Baca Juga: Air Beras untuk Perawatan Rambut, Ampuhkah?
"Kami sarankan untuk melakukan hair treatment adenovital di salon lalu dilanjutkan dengan perawatan di rumah, agar kualitas scalp dan rambut tetap terjaga dan terawat selama melakukan treatment," jelasnya.
Lebih lanjut ia menyarankan untuk tidak melakukan pijatan keras saat keramas. Jadi, pada saat keramas atau menata rambut usahakan untuk tidak memijat atau menggosok kulit kepala terlalu keras, supaya tidak merusak sambungan hair extention.
"Rambut itu sama seperti tanaman. Ibaratnya kulit kepala itu tanah dan rambut itu tumbuhan. Apabila kulit tidak subur maka rambut tidak subur," katanya.
Ia menambahkan, untuk menunjang treatment hair extention lakukan tambahan perawatan lain agar dapat meningkatkan kondisi kulit kepala, sehingga tercapai rambut yang lebih penuh (tidak tipis), lebih kuat dan lebih sehat.
“Perawatan dengan bahan yang mengandung adenovital berfungsi untuk mengkondisikan lingkungan kulit kepala yang sehat untuk bertumbuhnya. Dengan rambut yang kuat dari akarnya, dapat membantu mendapatkan dasar yang kuat untuk mengikat rambut tambahan, sehingga hasilnya lebih tahan lama, berkurangnya rambut patah dan mengurangi permasalahan rambut dan kulit kepala akibat penuaan,” tuntasnya.
Baca Juga: Sering Lakukan Perawatan Rambut, Boleh Berapa Kali Creambath dalam 1 Bulan?