Suara.com - Perusahaan mainan seks, Lelo UK, mendesak National Health Service (NHS) Inggris untuk mulai menggunakan masturbasi sebagai salah satu bentuk perawatan untuk membantu mengurangi stres pada pasien kesehatan mental. Konon, terapi masturbasi ini juga bermanfaat membangun kepercayaan seksual, serta memungkinkan lebih banyak lagi orang untuk mengenal tubuh mereka lebih baik. Serius, nih?
Beberapa waktu lalu, penyanyi Ashanty telah menjalani operasi endoskopi dan biopsi untuk mengetahui jenis penyakit autoimun yang dideritanya. Millen Cyrus sebagai keponakan pun mengatakan kalau kondisi Ashanty sudah mulai membaik setelah operasi. Tetapi, Ashanty tidak boleh mengonsumsi makanan laut atau seafood. Memang, apa kaitannya dengan autoimun?
1. Ahh, Masturbasi Ternyata Bisa Jadi Terapi Bagi Pasien Kesehatan Mental
Perusahaan mainan seks, Lelo UK, mendesak National Health Service (NHS) Inggris untuk mulai menggunakan masturbasi sebagai salah satu bentuk perawatan untuk membantu mengurangi stres pada pasien kesehatan mental.
Baca Juga: Idap Autoimun, Ini Kondisi Terkini Ashanty
Bagi perusahaan mainan seks tersebut, saran yang tidak konvensional ini juga bisa membangun kepercayaan seksual, serta memungkinkan lebih banyak lagi orang untuk mengenal tubuh mereka lebih baik.
2. Ashanty Dilarang Makan Seafood, Ternyata Ini Kaitannya dengan Autoimun
Beberapa waktu lalu, penyanyi Ashanty telah menjalani operasi endoskopi dan biopsi untuk mengetahui jenis penyakit autoimun yang dideritanya.
Millen Cyrus sebagai keponakan pun mengatakan kalau kondisi Ashanty sudah mulai membaik setelah operasi. Tetapi, Ashanty tidak boleh mengonsumsi makanan laut atau seafood.
Baca Juga: Ashanty Ceritakan Sakit Autoimun ke Anak Penjual Cilok
3. Bikin Kembung, Ini Deretan Makanan Pemicu Kentut
Usai makan tentu perut terasa penuh dan kadang hasrat ingin kentut pun muncul. Kentut memang melegakan, namun jika terjadi terlalu sering tentu bakal mengganggu.
Tahukah kamu? bahwa sering kentut bisa terjadi karena beberapa makanan yang kita santap membuat produksi gas kentut meningkat.
4. Ini Alasan Anda Harus Jujur Ketika Didiagnosis Mengidap HIV/AIDS
Pada 2016 lalu, Badan Kesehatan Dunia (WHO) melaporkan terdapat sekitar 1 juta penderita HIV meninggal di seluruh dunia.
Berdasarkan data yang didapatkan dari UNAIDS (United Nations Program on HIV/AIDS) pada tahun yang sama, terdapat sekitar 620.000 penderita infeksi HIV (ODHIV) di Indonesia dengan 3200 kasus di antaranya terjadi pada anak-anak.
Angka kematian akibat penyakit ini juga telah mencapai angka 40.000 kasus.
5. Beban Kerja Berat, Jurnalis Rawan Kena Gangguan Jiwa
Jurnalis ternyata rawan kena gangguan jiwa. Sebab beban kerja jurnalis yang berat.
Hal itu diungkap Psikolog Sustriana Saragih. Federasi Serikat Pekerja Media (FSPM) Independen menghadirkan Sustriana Saragih untuk membahas "Manajemen Kesehatan Mental Jurnalis" di Cundlestick Coffee, Rawamangun, Jakarta pada Sabtu (30/11/2019) akhir pekan lalu.