Suara.com - Makan Pisang Sekaligus dengan Kulitnya Bisa Bikin Langsing Lho!
Disaat banyak orang membuang kulitnya saat memakan pisang. Ahli Diet Susie Burrell justru malah menyarankan agar kulit pisang juga harus dikonsumsi. Nah loh, kenapa ya?
Menurutnya itu karena bermanfaat meningkatkan kualitas tidur, kesehatan kulit, bahkan membantu tubuh menjadi langsing.
Memang sih, ia tidak menyarankan dimakan langsung tapi bisa diolah lebih dulu menjadi smoothie, dipanggang atau dibuat kari, dan rasakan asupan nutrisi akan membuat tubuh menjadi lebih bugar.
Baca Juga: Tak Cuma Makan Pisang, 5 Potret Vanessa Angel Ini Juga Tuai Atensi
"Secara khusus, Anda akan meningkatkan asupan serat secara keseluruhan, bahkan 10 persen asupan serat harian bisa terpenuhi saat mengonsumsi kulit pisang," ungkap Susie di blognya, mengutip Dailymail, Kamis (28/11/2019).
Saat kulit pisang ikut dimakan, maka kita juga akan mendapat 20 persen lebih banyak vitamin B6 dan 20 persen lebih banyak vitamin C, sehingga asupan kalium dan magnesium lebih terjaga. Kata Susie juga, melunakkan kulit pisang akan lebih baik, karena akan membantu mempercepat metabolisme tubuh.
"Sedangkan, kulit pisang yang diolah lebih dulu untuk melunakkannya akan membantu memecah beberapa dinding sel di dalam kulit, sekaligus juga membantu nutrisi mudah diserap tubuh," katanya.
Perlu diingat juga nih, kalau kulit pisang yang kuning cerah cenderung punya antioksidan lebih tinggi, dan ampuh mencegah kanker. Apalagi kulit pisang yang belum matang atau masih hijauitu kaya asam amino triptofan yang juga bisa buat tidur semakin lelap. Tambahannya kulit pisang hijau kaya pati resisten yang artinya baik untuk kesehatan usus.
Ahli Gizi Ella Allred memang mengakui, cara makan ini terkesan aneh, tapi setelah diteliti ia setuju sangat banyak manfaat dan nutrisi yang terkandung di dalam kulit pisang saat dimakan. Khususnya, ekstra serat dalam kulit pisang yang baik untuk usus, dan bagus untuk menurunkan berat badan.
Baca Juga: Makan Pisang 60 Menit Sebelum Olahraga, Tubuh Bakal Rasakan Hal ini
"Kandungan gizi magnesium, potasium, vitamin C dan B6 bukanlah sesuatu yang mudah didapat," jelas Allred.