Manfaat ini mungkin bisa menjadi alasan bagi orang yang kulitnya rentan berjerawat untuk menguapi wajah secara rutin.
2. Meningkatkan sirkulasi
Kombinasi uap hangat dan keringat yang keluar dari wajah mampu melebarkan pembuluh darah dan meningkatkan sirkulasi. Peningkatan aliran ini memberi nutrisi pada kulit dan membuat darah mengalir lebih lancar.
Ketika aliran darah lancar, oksigen yang diangkut bisa didistribusikan dengan baik ke seluruh tibuh. Saat sirkulasi meningkat, wajah akan terlihat lebih bercahaya dan sehat.
Baca Juga: Awet Seharian, Cara Bikin Foundation Tahan Lama untuk Kulit Wajah Berminyak
3. Meluruhkan minyak yang terperangkap
Sebum adalah minyak yang diproduksi secara alami oleh kelenjar sebaceous yang ada di jaringan kulit. Minyak ini sebenarnya punya tugas penting yaitu melumasi kulit dan rambut.
Sayangnya, ketika terperangkap di bawah permukaan kulit, sebum jadi tempat berkembang biak bagi bakteri. Hal ini membuat kulit wajah akhirnya ditumbuhi jerawat dan komedo.
Oleh karenanya, menguapi wajah punya manfaat penting untuk melepaskan minyak yang terperangkap di kulit.
4. Menghidrasi kulit
Baca Juga: Bukan Hanya untuk Wajah, Serum Juga untuk Menutrisi Kulit Tubuh
Menguapi wajah mampu melembapkan kulit sehingga terhindar dari kekeringan. Bukan hanya dari uap airnya saja, wajah juga melembap karena uap bantu meningkatkan produksi minyak.