Suara.com - 6 Cara Alami Atasi Tumit Kaki yang Kering dan Pecah-pecah
Banyak berjalan kaki atau memakai sepatu yang kesempitan hingga banyak menginjak are lembab membuat kulit telapak kering, peca-pecah dan kasar. Terlebih, tumit kaki yang kering juga mudah kapalan. Saat terus dipakai berjalan, tumit kaki yang kering nan tebal pun akan pecah merekah.
Selain itu, kulit kaki kering dan pecah-pecah bisa disebabkan oleh kondisi medis tertentu, seperti diabetes, gangguan tiroid, hingga psoriasis dan eksim. Orang lanjut usia juga lebih rentan mengalami kaki pecah-pecah karena faktor penuaan yang menyebabkan kulit jadi cenderung kering.
Kaki pecah-pecah tidak sedap dipandang mata. Tapi selain persoalan estetika, jika terus dibiarkan tanpa perawatan yang baik, kaki pecah-pecah dapat berubah menjadi mimpi terburuk Anda. Tak hanya akan terasa sakit saat berjalan, kaki pecah-pecah bisa berdarah dan menyebabkan infeksi serius.
Baca Juga: Bikin Tak Nyaman, Intip Cara Menghilangkan Kulit Kapalan di Kaki
Berikut adalah beberapa cara mengatasi tumit kaki pecah-pecah yang bisa Anda lakukan sendiri di rumah dilansir Hello Sehat.
Cara mengatasi tumit kaki yang kasar dan pecah-pecah
Jika kondisi kaki pecah-pecah Anda sudah terlanjur na’as, ada baiknya untuk mencuci kaki dengan air hangat terlebih dahulu dan gosokkan batu apung demi mengangkat lapisan kulit mati di kaki sebelum memulai perawatan.
1. Oleskan pelembab, kemudian bungkus dengan kaus kaki
Carilah krim pelembap yang kental dan kaya, seperti shea butter, gel lidah buaya, atau petroleum jelly. Pokoknya, semakin lengket berminyak tekstur pelembap Anda semakin bagus untuk menyembuhkan kulit kaki yang kering dan retak.
Baca Juga: Punya Satu Kaki, Model Cantik Ini jadi Bahan Olok-Olok Warganet
Lumuri kaki bermasalah Anda dengan pelembap pilihan Anda tebal-tebal, setiap malam sebelum tidur. Bungkus dengan kaus kaki dan biarkan menyerap semalam suntuk. Anda harus melakukan ini segera setelah Anda mandi untuk hasil penyerapan terbaik. Anda akan memiliki tumit sehalus pantat bayi keesokan paginya