Suara.com - 4 Kebiasaan Ini Bisa Merusak Pola Hidup Sehat Anda Lho
Olahraga dan jaga pola makan sudah dilakukan, pola hidup sehat telah dilakukan secara rutin namun Anda tetap merasa daya tahan atau kualitas tubuh tetap tidak maksimal, mungkin kebiasan buruk menjadi penghambatnya.
Menurut Emilia Achmadi, Ahli Gizi, dalam acara Talkshow Gizi Tantangan Sehat untuk Wartawan, Jumat (1/11/2019) di KALCare, Lotte Shopping Avenue, Jakarta Selatan, ada 4 kebiasaan buruk yang bisa merusak gaya hidup sehat Anda. Kebiasaan tersebut memang dianggap sepele namun menggerogoti tubuh.
Jadi pastikan Anda melakukan pola hidup sehat dengan meninggalkan 4 kebiasaan buruk berikut.
Baca Juga: Disebut Otak Kedua Manusia, Jangan Sepelekan Kesehatan Usus Anak!
Merokok
Bukan rahasia lagi segudang hal buruk yang diakibatkan dari kebiasaan merokok. Padahal selain penyakit mematikan seperti kanker dan jantung, perokok paling banyak atau sulit terhindari dari penyakit emfisema.
Emfisema adalah penyakit kronis akibat kerusakan kantong udara atau alveolus pada paru-paru.
Seiring waktu, kerusakan kantong udara semakin parah sehingga membentuk satu kantong besar dari beberapa kantong kecil yang pecah.
Akibatnya, luas area permukaan paru-paru menjadi berkurang yang menyebabkan kadar oksigen yang mencapai aliran darah menurun.
Baca Juga: 5 Bentuk Kuku Ini Gambarkan Kondisi Kesehatan Anda, Cek Sekarang!
Kondisi ini juga membuat paru-paru membesar secara perlahan akibat udara yang terperangkap di dalam kantong dan sulit dikeluarkan.