Redakan Nyeri Leher dengan 3 Teknik Akupresur Ini, Mau Coba?

Senin, 28 Oktober 2019 | 18:40 WIB
Redakan Nyeri Leher dengan 3 Teknik Akupresur Ini, Mau Coba?
Ilustrasi nyeri leher dan pinggang. (Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Gangguan muskuloskeletal yang cukup umum dialami sebagian besar orang adalah nyeri leher.

Kondisi ini dapat menyebabkan rasa yang tidak nyaman selama beraktivitas. Bahkan dalam beberapa kasus, gangguan ini dapat berakhir kronis.

Banyak orang yang menggunakan obat analgesik konvensional untuk mengatasinya. Namun sayangnya, penggunaan obat terus menerus dapat membuat ketergantungan yang dapat menyebabkan efek samping jangka panjang.

Cara lain untuk meredakan nyeri leher adalah dengan teknik penyembuhan akupresur kuno.

Baca Juga: Cegah Nyeri Leher Akibat Keseringan Main Gadget, Ini Saran Dokter

Melansir Top 10 Home Remedies, teknik akupresur kuno melibatkan penggunaan jari atau alat tumpul khusus untuk memberikan tekanan ritmis lembut pada titik kunci tubuh (titik akupuntur).

Berikut beberapa poin dari teknik akupresur untuk meredakan nyeri leher.

1. Jian Jing/Shoulder Well (GB21)

Titik GB21 (pexels)
Titik GB21 (pexels)

Jian Jing atau GB21 adalah titik akupresur untuk menghilangkan stres. Titik ini terletak di antara garis leher dan bahu.

Sebagian besar ketegangan pada otot serviks terkonsentrasi pada titik ini, dan memijatnya dengan lembut, gerakan memutar membantu memberikan kenyamanan.

Baca Juga: Waspada Nyeri Leher yang Bisa Berujung Lumpuh!

Tetapi sebelum Anda melanjutkan memijat, Anda harus menemukan GB21 terlebih dahulu dengan menekan otot-otot di atas bahu Anda secara kuat. Titik yang terasa paling ketat dan tegang adalah tempat menghilangkan stres yang Anda cari.

2. Tianzhu/Heavenly pillar (B10)

Titik B10 (pexels)
Titik B10 (pexels)

Ada dua titik tekanan di tengkuk Anda yang disebut sebagai titik tianzhu.

Satu titik terletak pada jarak satu ibu jari di bawah pangkal tengkorak, dan yang lainnya berada di pusat belakang leher atas. Dua titik ini berjarak dua hingga tiga sentimeter dari satu sama lain.

Area yang ditargetkan di sini bermanfaat bagi kelenjar tiroid dan membantu mengembalikan keseimbangan hormon. Selain itu, memijat titik-titik tekanan B10 secara teratur diyakini dapat mengurangi insomnia, kepala berat, kelelahan, kekakuan leher dan stres.

3. Feng Chi/Gates of consciousness (GB20)

Titik GB20 (pexels)
Titik GB20 (pexels)

Titik akupresur GB20 adalah pasangan titik tekanan yang juga dapat melepaskan nyeri baru, kekakuan leher, dan sakit kepala karena tegang.

GB20 berada di bawah pangkal tengkorak, di antara otot bagian belakang leher Anda. Jarak antara dua titik umumnya sekitar 3 hingga 4 inci, tergantung ukuran tubuh.

Cara yang tepat untuk menstimulasi titik-titik akupresur ini adalah dengan menahannya selama 2 hingga 3 menit dengan tekanan jari yang kuat, beberapa kali.

Melakukan tekanan akupresur ini secara rutin dapat melepaskan ketegangan kronis pada bahu dan leher.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI