Selain yang tinggi garam, pola makan tinggi lemak juga disebut dapat meningkatkan risiko hipertensi. Namun, ada satu hal yang perlu Anda perhatikan, bahwa yang menjadi masalah adalah jenis lemaknya.
• Sumber lemak tumbuhan, seperti alpukat, kacang-kacangan, dan minyak zaitun, merupakan sumber lemak yang baik untuk kesehatan. Sedangkan, lemak jenuh dan lemak trans yang biasa ditemukan pada makanan bersumber dari hewan, merupakan sumber lemak yang buruk untuk kesehatan.
Nah, apakah Anda memiliki beberapa faktor risiko diatas? Jika iya, maka Anda patut waspada karena tekanan darah tinggi dapat menyebabkan berbagai komplikasi seperti sakit jantung, dan stroke.
Lalu, apa yang harus dilakukan setelah mengetahui apa yang menyebabkan hipertensi?
Baca Juga: Tren Garam Himalaya untuk Hipertensi, Ternyata Ini 4 Manfaat Sehat Lainnya!
Mulailah jalani pola hidup sehat dengan menjaga makanan Anda. Kurangi asupan lemak jenuh dan garam, serta berolahraga secara teratur. Pertahankan berat badan agar tetap ideal. Jika Anda sudah memiliki pola hidup sehat, maka risiko hipertensi pun akhirnya akan menurun.