Wanita Bersihkan Lidah Putih Pakai Urine Bayi, Dokter Beberkan Faktanya!

Kamis, 17 Oktober 2019 | 13:20 WIB
Wanita Bersihkan Lidah Putih Pakai Urine Bayi, Dokter Beberkan Faktanya!
Ilustrasi oral thrush (Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Apabila Anda pernah melihat lidah bayi berwarna putih tentu mengira itu disebabkan oleh ASI bukan? Warna putih tersebut ternyata berasal dari jamur.

Kondisi lidah berwarna putih ini disebut dengan oral thrush. Tidak hanya bayi, orang dewasa juga bisa mengalaminya.

Infeksi jamur ini sebenarnya tidak berbahaya, namun akan membuat mulut tidak nyaman jika tidak dibersihkan. Tetapi bukan berarti membersihkannya seperti wanita ini, ya!

Seorang dokter asal Malaysia bernama Muhammad Izzat pada Selasa (15/10/2019) menggunggah sebuah foto di Facebook yang memperlihatkan cara seorang wanita membersihkan oral thrush.

Baca Juga: Tak Cuma Melembapkan, Lidah Buaya Juga Bisa Bantu Atasi Ketombe

Bukan menggunakan kain kasa, wanita tersebut justru menggunakan urine bayi untuk membersihkannya.

Wanita yang tidak disebutkan identitasnya ini mengaku mendapat tips dari mendiang sang ibu dan mengaku berhasil mengobati bayinya dengan cara tersebut.

Unggahan sang wanita tentang oral thrush (Facebook/Muhammad Izzat)
Unggahan sang wanita tentang oral thrush (Facebook/Muhammad Izzat)

"Bayi sekarang menggunakan popok sehingga sulit bagi kita untuk mendapatkan urine bayi di kain. Tetapi yang dapat Anda lakukan adalah menggosokkan kain ke popok. Setelah itu, Anda bisa mengoleskan kain ke mulut dan lidahnya. Jangan lupa membaca doa," tulis sang wanita dalam sebuah unggahan Facebook.

Izzat pun membantah pernyataan wanita itu dengan mengatakan, faktanya putih-putih di lidah adalah infeksi jamur yang umum dan tidak berbahaya dan disebut 'oral thrush'.

Menurut Dr. Izzat, melansir World of Buzz, berikut beberapa fakta tentang oral thrush:

Baca Juga: Banyak yang Salah Kira, Ternyata Ini Penyebab Lidah Gatal saat Makan Nanas

- Oral thrush adalah infeksi jamur yang sangat umum dan menginfeksi 1 dari 20 bayi.
- Bayi berusia 4 minggu memiliki kemungkinan lebih tinggi terinfeksi.
- Bayi prematur akan memiliki risiko lebih tinggi untuk mendapatkannya.
- Jamur ini tidak berbahaya sehingga Anda tidak perlu melakukan apa-apa dan akan hilang dengan sendirinya.
- Pastikan mulut bayi bersih setiap kali Anda memberinya susu.
- Terkadang dapat menyebabkan rasa sakit pada mulut bayi dan kesulitan minum susu, jadi Anda bisa berkonsultasi dengan dokter dan mendapatkan krim antijamur.
- Jamur juga akan menginfeksi payudara ibu saat menyusui. Jika Anda menghadapi payudara yang kemerahan, berdarah, atau bengkak, Anda harus pergi ke dokter untuk perawatan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI