Memakan bubuk detergen bisa menyebabkan iritasi pada mulut secara langsung. Bahkan jika mata Anda terkena bubuk detergen, mungkin saja akan terasa seperti luka bakar atau lecet.
2. Luka bakar di kerongkongan, perut dan gangguan pencernaan
Bahan kimia yang terkandung dalam detergen bubuk maupun cair bisa menyebabkan luka bakar di kerongkongan. Selain itu, Anda yang memakannya bisa mengalami iritasi di lapisan perut.
Anda juga bisa mengalami gangguan pencernaan seperti diare ketika bubuk detergen sudah melewati saluran pencernaan. Beberapa bahan kimia dalam detergen dapat menekan sistem saraf pusat dan menyebabkan kantuk.
Baca Juga: Tak Menyusui hingga Usia 35 Tahun Risiko Kanker Payudara Makin Besar
3. Gangguan pernapasan serius
Jangankan memakannya, menghirup bubuk detergen juga bisa menyebabkan gangguan pernapasan serius. Karena bubuk detergen bisa memasuki trakea dan paru-paru, lalu menyebabkan mengi, batuk dan gangguan pernapasan akut.
4. Kematian pada anak kecil
Kebiasaan menghirup dan menelan detergen cucian dalam jumlah besar juga bisa menyebabkan kematian, terutama berisiko pada anak-anak kecil. Apalagi jika bubuk detergen itu mengendap di paru-paru hingga menyebabkan iritasi dan kesulitan bernapas.
Baca Juga: Kanker Payudara Ternyata Lebih Ganas Jika Terjadi pada Lelaki