Pakar Ungkap Penyebab Utama Luka Bekas Jerawat pada Wajah

Rabu, 09 Oktober 2019 | 05:30 WIB
Pakar Ungkap Penyebab Utama Luka Bekas Jerawat pada Wajah
Ilustrasi jerawat di wajah. (Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pakar Ungkap Penyebab Utama Luka Bekas Jerawat pada Wajah

Jerawat yang tidak segera diobati atau ditangani, dapat berkembang dan meninggalkan luka bekas jerawat.

Luka bekas jerawat atau yang biasa disebut dengan bopeng, pada dasarnya adalah kondisi yang terjadi akibat kerusakan jaringan kulit dari masalah jerawat non-inflamasi maupun inflamasi setelah proses penyembuhan terjadi.

Menurut dr. Shinta Damayanti SpKK dari ERHA, terdapat dua macam tipe dasar bekas jerawat yaitu parut atrofi yang terdiri dari ice pick scar, rolling scar dan boxcar serta parut hipertrofik dan keloid.

Baca Juga: Rekomendasi Pakar, Perawatan Rumahan Ini Redakan Bekas Jerawat

Untuk urusan penyebab skar jerawat, Shinta menyalahkan kebiasaan sebagian orang yang genar memencet jerawat. "Sebagian besar bekas jerawat karena dipencet-pencet, manipulasi," kata Shinta saat ditemui media di kawasan Jakarta Selatan, Selasa, (8/10/2019).

Namun lebih jauh, kebiasaan melakukan facial saat wajah tengah meradang oleh jerawat juga dapat menyebabkan luka bekas jerawat yang permanen. "Dipencet sendiri atau masih banyak jerawatnya kemudian dia facial, itu tidak boleh," tambahnya.

Selain memencet dan teknik facial yang keliru, pengobatan jerawat yang tidak tepat serta membiarkan jerawat sembuh dengan sendirinya juga dapat menyebabkan luka bekas jerawat.

Bagaimana Cara Menghilangkan Bekas Jerawat?

Sayangnya, tidak ada produk skincare atau topikal yang dapat mengatasi skar jerawat dengan sempurna. Untuk itu, dibutuhkan tindakan medis untuk memperbaiki tekstur kulit akibat bekas jerawat.

Baca Juga: Racikan Lidah Buaya dan Baking Soda Bisa Hilangkan Bekas Jerawat

Salah satunya adalah dengan dua metode Acne Scar Treatment yaitu Acne Scar Treatment by Auto Microneedle dan Acne Scar Treatment by Microneedle RF.

Auto Microneedle sendiri merupakan generasi baru dari kombinasi teknologi yang muncul dengan menggabungkan jarum-jarum halus (Auto Microneedle Therapy System) dan elektroporasi untuk memasukan serum secara efektif ke dalam lapisan bawah epidermis kulit. Metode ini juga dikenal sebagai terapi induksi kolagen.

Luka-luka kecil yang terjadi pada kulit akan merangsang produksi dari elastin dan kolagen. Kolagen baru ini yang kemudian akan membuat kulit wajah lebih halus.

Selain itu ada juga Microneedle RF, teknologi RadioFrequency termuktahir dan terinofatif yang telah mendapatkan sertifikasi dari US FDA dan dinobatkan sebagai The Best Anti-Aging Treatment oleh My Face My Body Awards 2018, USA (Media Global yang paling bergengsi dalam Industri Estetika).

Microneedle RF menggunakan Microneedle berbalut emas murni 24K untuk menghantarkan gelombang RadioFrequency langsung kepada lapisan kulit yang paling dalam sehingga perawatan dengan Microneedle RF dapat memberikan hasil klinis yang signifikan dan permanen, serta resiko masa pemulihan dan efek samping yang kecil sekali bahkan tidak ada sama sekali.

Microneedle RF bekerja dengan cara menghantarkan gelombang radiofrequency menggunakan jarum-jarum halus dan kecil yang dilapisi emas murni 24K, dan dapat mencapai kedalaman hingga 3,5mm pada kulit.

Teknologi RF ini dapat memanaskan jaringan dengan akurat dan merata sehingga menciptakan kolagen dan elastin baru pada bagian kulit terdalam tanpa melukai bagian kulit yang dangkal. Kolagen dan Elastin baru ini akan terbentuk secara utuh dalam waktu tiga sampai enam bulan kedepan, sehingga pasien dapat merasakan peningkatan kualitas kulit yang terus menerus selama 6 bulan ke depan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI