3. Cokelat hitam
Sedikit cokelat hitam baik untuk tubuh. Seperti yang diungkapkan beberapa penelitian bahwa mengonsumsi cokelat hitam bisa membantu menurunkan tekanan darah tinggi dengan mencegah penyakit jantung.
Kakao memiliki kandungan flavonoid yang membantu melebarkan pembuluh darah. Jadi mengonsumsinya dalam jumlah sedang, baik untuk pasien hipertensi.
4. Batasi asupan kafein
Baca Juga: Tekanan Darah Tinggi di Usia Muda Tingkatkan Risiko Demensia Saat Tua?
Kafein bisa memberi energi instan dan meningkatkan pembuluh darah. Meski hanya sementara, itu bisa berbahaya untuk orang dengan tekanan darah tinggi.
Pertimbangkan untuk mengurangi konsumsi kafein. Anda bisa mencoba kopi tanpa kafein untuk memuaskan keinginan untuk minum kopi.
Meski kopi memiliki banyak manfaat untuk kesehatan, Anda perlu berkonsultasi dengan dokter jika Anda mengalami tekanan darah tinggi.