Suara.com - Top 5 Health : Ganja untuk Penderita Kanker, Bahaya Minyak Goreng Curah
Pemerintah federal Australia tengah menyiapkan dana sebesar 3 juta dolar AS untuk membuat penelitian bagaimana kanabis atau ganja dapat membantu meringankan penderitaan pasien kanker.
Dari dalam negeri, sebuah polemik kembali hadir lantaran minyak goreng curah bakal dilarang untuk diperjual belikan. Menteri Perdagangan Enggartiasto Lukita, minyak goreng curah tidak sehat untuk dikonsumsi. Lalu apa bahayanya?
Simak terus Top 5 berita kesehatan terpopuler hanya di Suara.com.
Baca Juga: Idap Kanker Ganas, Seorang Wanita Selalu Teteskan Obat Mata karena Hal Ini!
1. Mengenal Atresia Bilier, Penyakit Langka yang Menyerang Anak Baru Lahir
Mengenal Atresia Bilier, Penyakit Langka yang Menyerang Anak Baru Lahir
Pernah mengalami atau melihat seorang anak mengalami buang air besar, akan tetapi berwarna putih serta diiringi dengan perut yang semakin membesar dengan badan yang kurus seperti kurang gizi atau malnutrisi.
2. Heboh Balita Makan Kecoa, Hati-Hati Dampaknya Bisa Bikin Keracunan!
Baca Juga: Stella McCartney dan Adidas Bikin Bra Khusus Pasca Operasi Kanker Payudara
Kisah dua balita asal Cina yang memakan kecoa sempat menjadi perhatian publik ketika dibagikan di Facebook. Dua balita tersebut memakan kecoa ketika bermain sendirian tanpa pengawasan orangtuanya.